Satgas Yonif R 631/Atg Berikan Pelayanan Kesehatan Keliling Kepada Masyarakat di Desa Beanegogom

Satgas Yonif R 631/Atg saat berikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Desa Beanegogom, Distrik Tembagapura, Mimika, Papua Tengah, Rabu (10/5/2023). (Foto: Ist)
Satgas Yonif R 631/Atg saat berikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Desa Beanegogom, Distrik Tembagapura, Mimika, Papua Tengah, Rabu (10/5/2023). (Foto: Ist)

TIMIKA | Prajurit TNI dari Pos Tsinga Satgas Yonif R 631/Atg memberikan pelayanan kesehatan keliling kepada masyarakat di Desa Beanegogom, Distrik Tembagapura, Mimika, Papua Tengah, Rabu (10/5/2023).

Hal ini sebagai wujud kepedulian terhadap kesehatan warga yang tinggal di atas ketinggian dikelilingi bukit-bukit dengan suhu udara yang sangat dingin,

Menurut keterangan tertulis yang diterima seputarpapua.com, Danpos Tsinga Letda Inf Alam Sugianto mengatakan pengobatan dilakukan oleh tenaga kesehatan Pos Tsinga merupakan wujud kepedulian dan berbagi kasih kepada masyarakat yang membutuhkan pertolongan pertama.

“Kesehatan masyarakat mempunyai peran penting dalam peningkatan sumber daya manusia,” katanya.

Serda Julianus Jaelani, Bakes Pos Tsinga bersama beberapa personel mendatangi pemukiman penduduk dari pintu ke pintu, untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada warganya dan memastikan semuanya dalam kondisi sehat.

“Kami memberikan pelayanan kesehatan gratis berupa pengobatan dan konsultasi kesehatan, serta memberikan penyuluhan mengenai pola hidup sehat kepada masyarakat,” ujar Serda Julianus.

Sementara itu, Ibu Anjela (58) salah satu warga yang menerima pelayanan kesehatan mengungkapan rasa syukur dan berterima kasih kepada anak anak pos yang datang untuk mengobati dan memberikannya obat.

“Terima kasih anak-anak pos, atas kepedulian untuk mendatangi ke tiap rumah dan memberikan pelayanan kesehatan. Kami sangat bangga memiliki TNI yang baik hati dan selalu berada di tengah tengah kesulitan masyarakat,” tutupnya.

penulis : Fachruddin Aji
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *