Satu PDP dan 11 ODP Covid-19 di Timika Dinyatakan Sehat

Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Mimika, Reynold Ubra. (Foto: Sevianto/SP)
Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Mimika, Reynold Ubra

TIMIKA | Jumlah pasien dalam pemantauan (PDP) dan orang dalam pengawasan (ODP) serta orang tanpa gejala (OTG) di Kabupaten Mimika hingga saat ini terus meningkat mencapai lebih dari 300 orang.

Juru bicara Jubir Gugus Tugas Percepatan Pengendalian Covid-19 Kabupaten Mimika, Reynold Ubra mengungkapkan hingga Kamis (9/4) malam, sekitar 11 ODP dan 1 PDP sudah dinyatakan sehat.

“Pada hari ini sebanyak 7 ODP dinyatakan sehat dan selesai pemantauan terdiri dari 6 orang di tempat Isolasi milik Pemda Mimika dan 1 orang isolasi mandiri di rumah,” jelasnya.

Sebelumnya lima ODP juga dinyatakan sehat setelah dipantau selama 14 hari di Shelter.

“Secara keseluruhan sebanyak 12 Orang dinyatakan sehat, yakni 1 PDP dan 11 ODP,” jelas Reynold.

Sementara itu PDP saat ini berjumlaj 48 orang. 19 orang masih dirawat di beberapa rumah sakit di Mimika diantaranya, 13 orang di RSUD Mimika, 1 orang di RS Mitra Masyarakat dan 5 orang lainnya di RS Tembagapura.

“Jumlah PDP baru adalah 1 orang. Temuan ini berasal dari tracing contact. Saat ditemukan adalah ODP namun sesuai hasil pemeriksaan cepat atau Rapid Test dinyatakan positif, sehingga status pasien dinaikan menjadi PDP dan sedang dirawat di RSUD Mimika,” kata Reynold dalam rilis kepada media, Kamis malam.

Reynold menjelaskan, selain satu PDP baru, juga ditemukan 22 ODP baru mulai dari hasil tracing contact, penemuan dari RS dan Puskesmas dan juga perubahan status dari PDP menjadi ODP.

“Total ODP yang diisolasi sampai saat ini berjumlah 110 yang sebelumnya adalah 117 orang,” tambah Reynold.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI