Seorang Pengojek Ditembak OTK di Puncak Papua

TIBA | Tiba di Bandara Mozes Kilangin Timika wajah Jusalim (48) diperban akibat luka tembak yang dialami saat ditembak OTK di Kabupaten Puncak, Papua. (Foto: Ist/Seputarpapua)
TIBA | Tiba di Bandara Mozes Kilangin Timika wajah Jusalim (48) diperban akibat luka tembak yang dialami saat ditembak OTK di Kabupaten Puncak, Papua. (Foto: Ist/Seputarpapua)

TIMIKA | Seorang pengojek bernama Jusalim (48) ditembak orang tak dikenal (OTK) di jembatan permanen Kali Ilame, Kampung Wako, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua, Senin 4 Oktober 2021.

Awalnya pada sekitar pukul 16.00 WIT korban Jusalim mengantar penumpang dari Ilaga menuju Gome. Namun dalam perjalanan balik dari Gome ke Ilaga, tepatnya di jembatan permanen Kali Ilame, korban dihentikan oleh dua orang pelaku.

Dari keterangan Humas Polda Papua menerangkan, saat itu pelaku meminta korban untuk mengantar salah satu dari mereka ke Gome untuk mengambil barang di rumah.

Setelah mengantar ke Gome, mereka kembali ke tempat semula yang masih terdapat salah satu pelaku menunggu di jembatan.

Saat salah satu pelaku turun dari motor, seorang pelaku lainnya mendekati korban dari arah belakang, lalu mengarahkan pistol ke wajah korban dan ditembakkan.

Beruntung korban yang sempat menoleh ke arah kiri, sehingga tembakan itu mengenai pipi kanannya. Saat itu juga korban langsung memacu sepeda motornya meninggalkan tempat kejadian.

“Selanjutnya korban langsung memacu sepeda motornya ke arah Pos Raider Yonif 521 untuk meminta bantuan dan pertolongan,” kata Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal dalam ketengannya yang diterima Seputarpapua.com, Selasa (05/10/2021).

Korban kemudian dibawa ke Puskesmas Ilaga untuk mendapatkan pertolongan medis. Sementara aparat keamanan setempat langsung melakukan pengejaran terhadap kedua pelaku.

“Untuk keadaan korban saat ini dalam keadaan sadar,” katanya.

Siang tadi sekitar pukul 10.30 WIT korban dievakuasi dari Ilaga ke Timika menggunakan pesawat Asian One Air. Selanjutnya dibawa ke RSUD Mimika untuk mendapatkan perawatan medis.

“Untuk pelaku saat ini kami masih melakukan pengejaran,” pungkasnya.

penulis : Saldi

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *