Sukseskan Peparnas XVI Papua, Jurnalis di Minta Sajikan Informasi Berkualitas

TABUH TIFA | Penabuhan tifa sebagai tanda dibukanya workshop jurnalis dan media jelang Perpanas XVI di Papua, Selasa (29/6/2021). (Foto: Vidi/ Seputarpapua)
TABUH TIFA | Penabuhan tifa sebagai tanda dibukanya workshop jurnalis dan media jelang Perpanas XVI di Papua, Selasa (29/6/2021). (Foto: Vidi/ Seputarpapua)

JAYAPURA | Workshop jurnalis dan media di Jayapura diminta menghadirkan informasi positif dan berkualitas bagi seluruh masyarakat tentang adanya perhelatan Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) XVI pada tanggal 02-15 November 2021 di tanah Papua.

Workshop jurnalis dan media peliputan Peparnas selama tiga hari ini di ikuti 30 jurnalis dari berbagai media cetak, elektronik dan online dibuka resmi oleh Ketua Harian Panitia Besar Pekan Paralimpik Nasional (PB Peparnas) Doren Wakerkwa yang diwakili Sekretaris Rivo Manangsang di Kota Sentani, Kabupaten Jayapura, Selasa (29/6/2021).

“Adanya satu sinergi dengan para media yang ada dengan satu model dari cara menyampaikan berita mengolahnya menjadi satu asupan informasi yang berkualitas yang punya nilai yang adil dan berimbang di mata masyarakat,” pesan Manangsang.

Dirinya mengharapkan peran jurnalis harus terlibat dalam sukseskan event disabilitas olahraga empat tahunan itu, mengingat Papua telah dipercayakan oleh Negara.

“Itu sebabnya kualitas informasi itu penting bahkan harus ditingkatkan. Ini penting supaya ada arus informasi yang tepat. Kami percaya lewat media workshop ini peran jurnalis dan media bisa ikut mendukung kesuksesan event Peparnas,” katanya.

Sementara itu, Ketua Panitia, Timotius Matuan yang juga Sekretaris bidang 1 PB Peparnas mengharapkan adanya pemateri yang memiliki pengalaman meliput di berbagai kejuaraan regional, hingga internasional dapat meningkatkan kapasitas jurnalis dengan menyajikan informasi yang benar demi suksesnya Peparnas XVI Papua.

“Diharapkan dengan workshop ini para jurnalis dapat menyajikan berita yang baik dalam peliputan Peparnas. Tujuan pelaksanaan workshop untuk memantapkan dan meningkatkan kapasitas jurnalis dalam mengakses informasi dan komunikasi kepada masyarakat seluas luasnya, apalagi kita sebagai tuan rumah Peparnas,” jelasnya.

“Para jurnalis diharapkan mempunyai persepsi yang sama dalam mendukung pelaksanaan Peparnas. Workshop ini untuk meningkatkan bagaimana kinerja para jurnalistik dan kami di PB Peparnas, serta menggaungkan Peparnas di seluruh Indonesia agar masyarakat juga punya peran penting,” tutupnya.

penulis : Vidi
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *