TNI: Pos Koramil di Hitadipa Intan Jaya Diserang KKSB

TIMIKA | TNI melaporkan KKSB kembali melancarkan serangan ke Pos Koramil Persiapan di Distrik Hitadipa, Kabupaten Intan Jaya, Papua, Minggu (11/10).

“Hari ini (Minggu,red) sekitar pukul 13.00 WIT KKSB memberikan tembakan ke arah Pos Koramil Hitadipa,” kata Kepala Penerangan Kogabwilhan III Kolonel Czi IGN Suriastawa dalam keterangan tertulis, Minggu malam.

Kolonel Suriastawa mengklaim KKSB memanfaatkan masyarakat sipil setempat sebagai tameng hidup, guna menyulitkan pasukan TNI memberi tembakan balasan.

“Terlihat jelas melalui teropong SPR-2 ada beberapa orang masyarakat dibawa tekanan KKSB harus tunduk pada perintahnya untuk ikut bergerak mendekati posisi Koramil,” katanya.

Dilaporkan, Pos Satgas Aparat Teritorial Koramil Persiapan Hitadipa ditembaki secara beruntun sebanyak dua kali oleh KKSB dari arah ketinggian Kampung Balamai.

Menurut Suriastawa, KKSB membawa masyarakat sipil sebagai tameng dengan tujuan menuding aparat TNI bilamana akhirnya terdapat korban.

“Melihat situasi itu, TNI hanya memberi tembakan tidak terbidik dengan harapan masyarakat yang dibawa tekanan KKSB menjauh dari lokasi tersebut, supaya akan terlihat jelas mana KKSB dan mana masyarakat,” kata dia.

Hingga Pukul 15.30 WIT, lanjut dia, tidak lagi terdengar tembakan. Masyarakat yang dibawa oleh KKSB juga sudah bergerak menjauh dari area Koramil Hitadipa.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI