Ungkapan Ramai Rumakiek Setelah Bergabung di Persipura

Pemain magang Persipura, Ramai Rumakiek saat mengikuti latihan di Lapangan Sepakbola Macandra Uncen, Kamis (8/4). (Foto: Erik / Cepos)
Pemain magang Persipura, Ramai Rumakiek saat mengikuti latihan di Lapangan Sepakbola Macandra Uncen, Kamis (8/4). (Foto: Erik / Cepos)

JAYAPURA | Salah satu pemain muda yang baru saja bergabung bersama skuad mutiara hitam Persipura Jayapura, Ramai Rumakiek mengungkapkan rasa bangganya bisa bermain bersama idolanya sang kapten Boaz Solossa.

Dengan bergabungnya bersama Persipura di musim 2021, terlebih bakal menjalani debut perdana di kompetisi tertinggi antar klub se-Asia AFC Cup menargetkan bisa mendapatkan tempat dalam starting eleven.

“Pasti bahagia dan senang bisa bergabung bersama tim kebanggaan masyarakat Papua. Karena target saya adalah ingin menjadi bagian dari 11 pemain Persipura nanti. Itu target saya,” kata Ramai melalui virtual, Selasa (18/5/2021).

Dikatakan adik kandung dari Kevin Rumakiek ini, pemain senior seperti Boaz Solossa, Ian Luis Kabes, Ricardo Salampessy dan Tinus Pae menjadi pemain panutan untuk berkiprah di dunia sepakbola profesional.

“Kalau menurut saya pasti seperti Boaz, Ian, Tipa, Nelson, dan kakak-kakak senior yang lain jadi panutan untuk bermain sepakbola, sehingga pasti saya siap bersaing. Soal mau diturunkan atau tidak, itu adalah sebuah keputusan dari coach Jacksen,” ujarnya.

Selain Boaz Solossa menjadi panutan di dalam negeri, ternyata pemain berposisi gelandang ini mengungkapkan pemain luar negeri yakni Philippe Coutinho juga akan menjadi panutannya.

“Panutan saya di luar negeri adalah Coutinho, karena dia pemain yang cerdas. Kalau di dalam negeri atau di Indonesia itu adalah kakak Boaz, karena panutan bagi kami semua pemain-pemain muda di Papua,” tuturnya.

Ditambahkan Ramai, arti Persipura merupakan jati dirinya sendiri dan seluruh masyarakat Papua. Pasalnya awal mula tertarik sepakbola karena di lingkungan sering bermain sepakbola yang membuat termotivasi menjadi pesepakbola handal bagi tanah Papua.

“Saya suka sepakbola karena di sekitaran lingkungan banyak sekali yang tertarik kepada sepakbola dan di situ saya termotivasi untuk bermain dan menjadi pesepakbola bagi Papua nantinya,” akuinya.

penulis : Vidi
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *