Dinas Pertanian Berdayakan Masyarakat Melalui Pengolahan Kelapa

waktu baca 2 menit
Yohana Paliling

TIMIKA I Dinas Pertanian Kabupaten Mimika berencana membuat pabrik pengolahan kelapa  di Atuka,  Mimika Papua. Sebagai langkah awal,  SKPD yang dipimpin Yohana Paliling itu akan menggelar palatihan pengolahan kelapa dengan peserta dari masyarakat.

“Pelatihan ini untuk memberdayakan masyarakat, agar bisa mengolah limbah kelapa,”kata Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mimika, Yohana Paliling kepada wartawan di Hotel Horison Ultima Timika, Kamis (7/9/17).

Atuka dipilih sebagai tempat pengolahan karena manurut Yohana,  daerah tersebut merupakan penghasil kelapa di Mimika.

“Dengan dipusatkan di Atuka, maka kelapa-kelapa dari daerah sekitarnya tidak perlu dibawa jauh-jauh ke kota,”ujarnya.

Ia menjelaskan, saat ini sudah tersedia satu mesin pengolahan kelapa menjadi minyak dan masih tetsebut sudah diletakan di Balai Benih.

“Dengan mesin atau alat ini, kelapa-kelapa akan diolah menjadi minyak kelapa yang sudah dikemas. Dengan demikian, maka nilai jual kelapa yang sudah menjadi minyak akan menjadi mahal,” tuturnya sembari mengatakan,  minyak tersebut akan dijual melalui koperasi yang dibentuk.

Ia menambahkan, dengan adanya pengolahan kelapa tersebut, maka secara otomatis akan ada limbah kelapa, mulai dari serabut sampai tempurungnya. Oleh itu, pelatihan yang akan dilaksanakan nanti, masyarakat akan diajari cara mengolah limbah kelapa menjadi industri rumah tangga yang bisa dipasarkan.

“Kalau limbah kelapa itu diolah, maka tidak ada yang terbuang. Tapi akan menambah penghasilan dari masyarakat,”ucapnya.(mjo/SP)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Exit mobile version