Banggar DPR Papua Minta Pemprov Dukung Atlet PON Rp120 Miliar

waktu baca 2 menit
Pembacaan laporan Banggar DPR Papua Ir H. Junaedi Rahim. (Foto: Tiara for Seputarpapua)

JAYAPURA, Seputarpapua.com | Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Papua meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua agar memberikan dukungan pendanaan sebesar Rp120 miliar bagi kontingen Papua yang akan berlaga pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI tahun 2024 di Aceh-Sumatera Utara (Sumut).

Permintaan itu terungkap dalam rapat paripurna DPR Papua yang berlangsung pada Kamis, 13 Juni 2024 di Kantor DPR Papua.

“Terkait itu agar Gubernur Papua mensupport pendanaan sebesar Rp120 miliar untuk kontingan Provinsi Papua baik atlet, pelatih dan ofisial,” kata Pelapor Badan Anggaran DPR Papua, Ir H. Junaedi Rahim.

Kata Junaedi Rahim, permintaan itu menindaklanjuti surat Mendagri per tanggal 15 Mei 2024 terkait dukungan anggaran biaya akomodasi atlet dan ofisial peserta daerah dan hasil pertemuan seluruh pimpinan kontingen (CdM meeting).

“Dalam rangka mendukung penyelenggaraan PON XXI Aceh dan Sumatera Utara tahun 2024, khususnya biaya akomodasi, konsumsi, dan transportasi maupun atlet dan ofisial peserta daerah, maka masing-masing pemerintah provinsi wajib mengalokasikan anggaran dalam APBD tahun anggaran 2024,” katanya.

Selain itu, Badan Anggaran DPR Papua menegaskan bahwa keikutsertaan Provinsi Papua pada PON XXI di Aceh dan Sumatera Utara ini, menyangkut harkat dan martabat orang Papua.

“Sukses penyelenggaraan dan prestasi pada PON XX di Provinsi Papua tahun 2021 sebagai tuan rumah, maka selayaknya hal tersebut khususnya sukses prestasi terulang diujung barat Indonesia. Sehingga tidak ada istilah Papua jago kandang,” pungkasnya.

Penulis:

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Exit mobile version