Daftar Periksa ke RSUD Mimika Kini Bisa Lewat Online dan APM

waktu baca 1 menit
Direktur RSUD Mimika, dr Anton Pasullu. (Foto: Anya Fatma/Seputarpapua)

TIMIKA, Seputarpapua.com | Warga Mimika kini bisa lebih mudah mendaftar untuk periksa rawat jalan di RSUD Mimika.

Pendaftaran kini bisa dilakukan secara online melalui aplikasi Sipoli (Sistem Pendaftaran Online) dan juga Anjungan Pendaftaran Mandiri (APM) melalui dua unit mesin APM yang berada di lobi rumah sakit.

Direktur RSUD Mimika, dr Anton Pasullu menjelaskan, aplikasi Sipoli ini sebelumnya adalah aplikasi Sidora. Namun karena nama Sidora sudah digunakan oleh daerah lain, sehingga tidak bisa di upload ke playstore dan tidak bisa digunakan.

Dengan mendaftar melalui Aplikasi Sipoli RSUD Mimika, pasien tidak perlu lagi datang mendaftar dan mengantri di loket pendaftaran di RSUD Mimika. “Jadi untuk rawat jalan datang langsung ke poli, tidak ke loket pendaftaran lagi,” kata dr Anton saat diwawancara di kantornya, Senin (23/9/2024).

Selain untuk mendaftar, dalam Sipoli RSUD Mimika juga tersedia informasi terkait jumlah tempat tidur dan fitur untuk menyampaikan keluhan atau saran dan kritik dari pasien terhadap layanan rumah sakit.

“Sipoli ini sudah bisa didownload di Playstore dan sudah aktif juga,” katanya.

Aplikasi pendaftaran online ini dibuat karena dilihat peningkatan pasien yang terjadi di loket pendaftaran sehingga terjadi penumpukan pasien di loket.

“Jadi kami pikir dengan ini bisa mengurangi penumpukan pasien di loket pendaftaran,” pungkasnya.

Penulis:
Editor:

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Exit mobile version