Film Dokumenter Pater Bert Berkompetisi di FFD Yogyakarta 2024

waktu baca 2 menit
Mendiang Pater Bert Hagendoorn, OFM yang kisahnya diabadikan dalam film The Silent Path "Soebertono Mote". Foto: Tangkapan layar film

MIMIKA, Seputarpapua.com | Film dokumenter The Silent Path yang mengisahkan perjalanan hidup Pater Bert Hagendoorn, OFM akan ditayangkan di Festival Film Dokumenter (FFD) 2024, di Yogyakarta.

Film 77 menit dengan judul dalam bahasa Indonesia “Soebertono Mote” ini, masuk dalam program Kompetisi Film Panjang Indonesia di FFD. Film ini akan ditayangkan dua kali, pada 3 November 2024 di Auditorium IFI-LIP dan 8 November 2024 di Militiaire Societeit, Taman Budaya Yogyakarta.

Mengutip catatan kuratorial pada situs resmi FFD, dijelaskan bahwa Kompetisi Film Panjang Indonesia menjadi etalase yang menawarkan cara pandang atas kompleksitas keberadaan dan keberdayaan atas apa yang terjadi di Indonesia kini. Tantangan memunculkan film dokumenter dengan estetika dan teknis yang dapat menyokong cara tutur dan perspektif pembuatnya menjadi variabel yang berarti.

Produser Rendy Rizal mengatakan, film ini lebih menghadirkan kenangan intim dari sosok Pater Bert, setidaknya dari sudut pandang Sutradara Yonri Revolt.

“Pandangannya mengenai cinta, konflik bersenjata, dan kolonialisme yang terjadi secara bersamaan selama 48 tahun mengabdi di Papua, menjadi kisah yang dituturkan dalam film ini,” kata Rendy dalam keterangan tertulis yang diterima media ini, Sabtu (19/10/2024).

Lanjut Rendy, film ini juga merupakan sebuah usaha untuk mengabadikan kenangan terhadap sosok Pater Bert.

“Kami mengundang teman-teman, khususnya kawan-kawan dari Papua yang sedang berada di sekitar Yogyakarta untuk datang menonton, bercengkrama, dan bersilahturahmi dalam penayangan ini. Terbuka untuk semua kalangan dan gratis,” ajak Rendy.

FFD merupakan salah satu festival film terbesar di Asia Tenggara yang sudah diselenggerakan sejak tahun 2002. Tahun ini merupakan edisi ke-23 dengan mempresentasikan 67 karya film dari 32 negara yang terbagi dalam 4 program kompetisi dan 5 program non-kompetisi.

Film The Silent Path pertama kali ditayangkan (world premier) di International Film Festival Rotterdam pada Januari 2024. Film ini menjadi film kedua dari Kolektif Yoikatra berbasis di Kabupaten Mimika yang ditayangkan di festival-festival film internasional.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Exit mobile version