Polda Papua Sebut Pesawat Smart Air yang Jatuh di Bandara Ilaga Akibat Cuaca
TIMIKA | Kepolisian Daerah Papua menyebutkan pesawat jenis caravan milik Smart Air dengan register PK-SNN yang mengalami kecelakaan di Bandara Aminggaru, Distrik Omukia, Kabupaten Puncak diakibatkan cuaca buruk. Dimana pada ujung landasan tertutupi kabut.
Kecelakaan itu sendiri terjadi sekitar pukul 07.20 WIT, Senin (25/10/2021).
“Pesawat Smart Air PK-SNN dari Bandara Timika akan landing di Bandara Aminggaru Ilaga, namun karena adanya kabut di ujung runway sehingga pesawat landing dengan approach yang terlalu rendah,” demikian keterangan Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal dalam rilisnya, Senin.
Setelah insiden kecelakaan itu terjadi, sekitar pukul 07. 30 WIT korban Pilot dan Co-pilot di evakuasi ke Puskesmas Ilaga dengan menggunakan mobil ambulans.
Saat tiba di Puskesmas Ilaga sekitar pukul 07.40 WIT, korban langsung ditangani oleh tim medis dengan upaya memompa jantung dan pernapasan. Namun, Pilot atasnama Kuntardi tidak dapat tertolong dan dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 08.10 WIT.
“Sementara itu, Co-pilot atasnama Egi masih dalam keadaan sadar dan sementara dirawat di Puskesmas ilaga dan selanjutnya akan dievakuasi ke Timika,” lanjutnya.
Meski demikian, kata Kamal, terkait penyebab pesawat tersebut gagal landing hingga mengakibatkan kecelakaan masih akan dilakukan penyelidikan lebih lanjut oleh pihak yang berwenang.
“Saat ini kedua korban masih di Puskesmas Ilaga dan masih menunggu untuk selanjutnya dievakuasi ke Timika,” pungkasnya.
Tinggalkan Balasan
Anda Harus Login untuk berkomentar. Belum Punya Akun ? Daftar Gratis