Selamatkan Korban Percobaan Bunuh Diri dari Tower, Anggota Basarnas Ikut Terjatuh

Suasana saat proses penyelamatan pelaku percobaan bunuh diri dari atas tower Telkomsel. (Foto: Humas Polda Papua)
Suasana saat proses penyelamatan pelaku percobaan bunuh diri dari atas tower Telkomsel. (Foto: Humas Polda Papua)

JAYAPURA | Seorang anggota Basarnas Jayapura bernama Tri Sudarno meninggal dunia setelah terjatuh dari salah satu Tower Telekomunikasi Gunung Sabron Yaru, Distrik Sentani Barat, Kabupaten Jayapura, Papua.

Tri jatuh saat hendak membantu mengevakuasi atau menyelamatkan pemuda berinisial TY (21) yang saat itu hendak melakukan percobaan bunuh diri dengan memanjat tower, pada Rabu, 13 Maret 2024.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo dalam keterangannya, Kamis (14/3/2024), membenarkan kejadian tersebut dan mengatakan Tri Sudarno sempat dilarikan ke RS Yoawari. Namun, nyawa Tri tak dapat tertolong karena mengalami luka berat dan patah tulang. Sementara pemuda TY, pelaku percobaan bunuh diri, hingga kini masih menjalani perawatan di RS Yoawari.

Kapolres Jayapura, AKBP Fredrickus W.A Maclarimboen menjelaskan kecelakaan kerja tersebut berawal saat pihaknya menerima laporan dari warga bahwa pemuda berinisial TY akan melakukan percobaan bunuh diri dengan memanjat Tower Telkomsel Gunung Sabron Yaru.

Setelah menerima laporan, patroli dari Polsek Sentani Barat langsung bergerak menuju lokasi kejadian untuk melakukan negosiasi dengan pelaku.

Namun, negosiasi tidak berhasil, sehingga Tim Basarnas yang dipimpin oleh Tri Sudarno dikerahkan untuk melakukan penyelamatan.

Saat dievakuasi, TY melakukan perlawanan hingga akhirnya bersama dengan Tri terjatuh dari atas tower.

Tri Sudarno mengalami patah tulang di bagian bahu dan tangan kanan serta mengalami cedera fatal pada kepala.

“Saat tiba di RS Yowari, anggota Basarnas dinyatakan meninggal dunia, sementara pelaku bunuh diri masih dalam penanganan medis. Saya selaku Kapolres mewakili staf dan Bhayangkari turut berduka cita sedalam-dalamnya, semoga keluarga diberikan ketabahan,” ungkap Kapolres.

editor : Saldi Hermanto

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan