Tiga Tema Dibahas dalam Debat Publik Kedua Cabup-Cawabup Pilkada Mimika

Hironimus Ladoangin Kia Ruma. (Foto: Dok KPU Mimika)

MIMIKA, Seputarpapua.com | Debat publik kedua calon bupati (Cabup) dan calon wakil bupati (Cawabup) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah tahun 2024, akan dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mimika pada 19 November 2024 di GOR Futsal Mimika.

Hal ini diungkapkan Komisioner KPU Mimika selaku Koordinator Divisi (Kordiv) Hukum, Hironimus Ladoangin Kia Ruma saat diwawancara di Mimika, Kamis (14/11/2024).

Hironimus menerangkan, pada debat kedua tim perumus masih sama seperti debat pertama, namun ada penambahan satu orang panelis.

“Ada tambahan satu panelis itu karena sudah masuk tema nasional, jadi harus ada orang dari Jakarta,ā€ kata Hiro sapaan akrabnya.

Lebih lanjut, tema pada debat kedua akan membahas tiga topik besar, yaitu, menyelesaikan persoalan di daerah, menyelesaikan pelaksanaan pembangunan daerah kabupaten, kota, provinsi dan nasional, kemudian tema ketiga adalah memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan kebangsaan.

Debat publik perdana sebelumnya dilaksanakan pada 23 Oktober 2024 di GOR Futsal Mimika dan disiarkan langsung di TV nasional.

Debat perdana dihadiri ratusan pendukung dari ketiga pasangan calon (paslon) yang datang dengan penuh semangat untuk mendukung masing-masing paslon.

penulis : Anya Fatma
editor : Saldi Hermanto

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan