Cegah Covid-19, Bupati Putuskan Kapal Pelni Sementara Tidak Sandar di Asmat

Bupati Asmat Pastikan Tidak Ada Dana Desa yang Mengendap
Bupati Asmat Elisa Kambu

TIMIKA | Bupati Asmat Elisa Kambu memutuskan untuk sementara waktu kapal penumpang Pelni untuk tidak bersandar di Pelabuhan Agats, ibu kota Asmat untuk mencegah penyebaran virus corona baru atau Covid-19.

Keputusan itu diambil Elisa dengan menyurati Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan RI, untuk segera melakukan penutupan akses masuk kapal penumpang ke wilayahnya terhitung mulai 25 Maret hingga 29 Mei 2020.

Selama ini kapal Pelni yang bersandar di Pelabuhan Agats, Asmat, yaitu KM Tatamailau, KM Sirimau, dan KM Lauser.

Mengingat ketiga kapal penumpang tersebut melayani rute dari luar Papua.

“Ini untuk memutus mata rantai agar virus itu tidak masuk ke Asmat,” kata Elisa kepada seputarpapua.com, Senin (23/3) malam.

Keputusan Elisa ini berdasarkan berbagai pertimbangan, yakni minimnya ketersedian sarana dan prasarana apabila virus tersebut sampai ke kabupaten dengan julukan kota di atas lumpur.

Meski demikian, menurut Elisa untuk kapal barang tetap dapat bersandar di Pelabuhan Agats.

“Karena kapal tersebut mengangkut bahan makanan dari luar,” tutur Elisa.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI