Distrik Mimika Baru Sosialisasi Peningkatan Pelayanan Publik

waktu baca 1 menit
Sosialisasi pelayanan publik oleh Distrik Mimika Baru. (Foto: Anya Fatma/Seputarpapua)

TIMIKA, Seputarpapua.com | Pemerintah Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah terus meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat.

Salah satu langkah yang dilajukan untuk meningkatkan pelayanan, ialah dengan memberikan sosialisasi kepada pegawai 11 kelurahan dan 3 kampung di lingkup Distrik Mimika Baru.

Sosialisasi yang menghadirkan narasumber dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Mimika ini dilaksanakan di salah satu hotel di Jalan Cenderawasih, Kamis (27/6/2024).

Sekretaris Distrik Mimika Baru, Alan Jaya Tassa mengatakan, sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman kepada setiap ASN harus mengerti bahwa dalam pelayanan publik harus memberikan yang terbaik.

Dengan kegiatan ini, diharapkan para pegawai nanti bisa memahami dan melaksanakan pelayanan publik kepada masyarakat, di tingkat kelurahan dan distrik dengan baik sesuai peraturan yang berlaku.

“Bagaimana kita melihat kepuasan masyarakat, nanti kita akan evaluasi tidak hanya lihat di distrik, tapi juga kita akan tanya di masyarakat mereka puas atau tidak,” katanya.

Staf Ahli Bidang Politik, Hukum dan Pemerintahan, Yakobus Karet mengatakan, fungsi pemerintah ada tiga yaitu, sebagai penyelenggara pemerintahan, pelaksana pembangunan dan pelayanan masyarakat.

“Kepada peserta, semoga ilmu yang didapat bisa bermanfaat untuk kita semua dalam melaksanakan inovasi pelayanan publik yang baik kepada masyarakat,” pesannya.

Penulis:
Editor:

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Exit mobile version