Dua Prajurit TNI di Papua Gugur, Satu Tertembak Usai Ibadah

TIMIKA | Dua prajurit TNI dari Yonif Raider 400/BR yang bertugas di Papua gugur ditembak kelompok kriminal bersenjata (KKB), Jumat 22 Januari 2021.

Pratu Roy Vebrianto ditembak secara membabi buta sesaat dirinya usai melaksanakan ibadah sholat subuh di Pos Titigi Yonif Raider 400/BR, Kampung Titigi, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya.

“Informasi yang diterima menyebut Pratu Roy ditembak dari jarak sekitar 200 meter, saat melaksanakan pembersihan usai melaksanakan ibadah sholat subuh,” kata Kepala Penerangan Kogabwilhan III Kolonel Czi IGN Suriastawa.

Sedangkan korban lainnya, Pratu Dedi Hamdani dari Pos Hitadipa, diberondong tembakan saat melakukan pengejaran KKB yang melakukan penembakan terhadap Pos Titigi.

“Korban juga ditembaki secara membabi buta dari arah ketinggian di hutan yang terletak antara Kampung Sugapa Lama dan Kampung Hitadipa,” kata Kolonel Suriastawa.

Ia menambahkan, dua prajurit TNI korban penembakan tersebut meninggal dunia saat dievakuasi ke Timika dengan menggunakan Helikopter Caracal.

Dari informasi yang dihimpun Seputarpapua, korban telah dievakuasi menuju Rumah Sakit Mitra Masyarakat (RSMM) Charitas Timika.

 

Reporter: Sevianto Pakiding

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan