JAYAPURA | Jumlah pasien terjangkit virus corona baru atau Covid-19 di Provinsi Papua terus bertambah.
Dari data terbaru, Selasa (7/4) pukul 19.00 WIT yang dikeluarkan Satgas Penanganan dan Pencegahan COVID-19 Provinsi Papua bertambah 5 kasus, sehingga saat ini menjadi 31 kasus.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Papua, Silwanus Sumule, mengatakan, tambahan 5 kasus positif ini berada di 3 daerah, yakni Kota Jayapura, Kabupaten Mimika dan Kabupaten Jayapura.
“Hari ini kita ada tambahan 5 pasien yang positif COVID-19, 5 kasus ini berada Kota Jayapura 1 kasus, Kabupaten Mimika 1 kasus dan Kabupaten Jayapura sebanyak 3 kasus,” katanya saat memberikan keterangan pers melalui video conference di Kota Jayapura, Selasa malam.
Dari 31 pasien positif Covid-19 yang ada di Provinsi Papua, terdapat 22 pasien yang masih dalam perawatan.
“Dari 22 orang yang masih dirawat, 18 orang sakit ringan hingga sedang, sementara 3 orang sakit berat sehingga harus menggunakan alat bantu pernapasan atau ventilator,” ucapnya.
Selain itu, pasien positif Covid-19 yang meninggal pun mengalami tambahan 2 kasus, sehingga total pasien yang meninggal dunia di Papua sebanyak 4 kasus.
“Hari ini ada tambahan 2 pasien positif Covid-19 yang meninggal, yakni 1 di Kabupaten Mimika dan 1 di Kota Jayapura sehingga total yang meninggal di Papua saat ini berjumlah 4 kasus,” terangnya.
Lanjut Sumule, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) masih tetap berjumlah 44 orang. Sementara jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) terus menurun tersisa 3.262 orang.
“Jumlah ODP kita setiap hari semakin menurun. Hari ini ada pengurangan 236 orang sehingga tersisa 3.262 orang, kita harap jumlah ini terus menurun,” imbuhnya.
Tinggalkan Balasan
Anda Harus Login untuk berkomentar. Belum Punya Akun ? Daftar Gratis