Latihan Perdana PSBS Biak Sambut Musim Kompetisi Baru

Latihan Perdana PSBS Biak Sambut Musim Kompetisi Baru
Latihan perdana PSBS Biak. (Foto: MO PSBSĀ Biak)

JAYAPURA, Seputarpapua.com | Klub promosi Liga 1, PSBS Biak menjalani latihan perdana menyambut musim 2024/2025. Latihan perdana itu sekaligus untuk mematangkan skuad mereka jelang kompetisi pra-musim Piala Presiden.

Sang arsitek baru mereka, Juan Esnaider langsung memimpin jalannya latihan perdana bagi pasukan berjuluk badai pasifik ini yang berlangsung di Stadion Samudera, Bali, Sabtu 15 Juni 2024.

Dalam latihan itu, ada sebanyak 14 pemain antusias mengikuti latihan yang digelar hanya satu jam lamanya.

“Saya sangat senang kami bisa berlatih saat ini. Para pemain yang ada sangat antusias dan ini sangat bagus buat tim,” ujar Juan Esnaider usai memimpin latihan.

Mantan pelatih Getafe itu mengatakan masih menunggu kehadiran pemain lainnya yang direncanakan berkumpul diminggu ini.

Dia berharap, semua pemain bisa segera berkumpil sehingga program latihan bisa berjalan sesuai rencana.

ā€œKami masih menunggu pemain lainnya. Saya berharap kami akan lengkap secepatnya untuk berlatih bersama,ā€ ujarnya.

Sementara itu, pilar muda PSBS Biak Febrianto Uopmabin mengaku sangat enjoy mengikuti latihan perdana.

Febri sapaan akrabnya menilai staf pelatih baru sangat ramah, namun tegas. Latihan yang diberikan juga hampir sama dengan pelatih sepakbola pada umumnya.

Advertisements

ā€œLatihan perdana berjalan lancar, tidak ada masalah. Semua pemain terlihat menikmati, mudah-mudahan pemain kami lengkap secepatnya,” tandasnya.

Diketahui bahwa dari 14 pemain yang hadir pada latihan perdana, terdapat dua pemain yang melakukan trial. Mereka adalah Papua Komboy dan M Aprisal Karim, sementara empat pemain asing dan satu pemain asia juga sudah mengikuti latihan tersebut.

penulis : Vidi
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan