TIMIKA | Sebanyak sembilan Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) melakukan magang dan praktek lapangan di sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkup Pemkab Mimika.
Awal pembukaan magang dan praktek lapangan dilingkup Perangkat Daerah Provinsi dan Perangkat Daerah Kabupaten/Kota ini dilakukan secara virtual.
Di Mimika pembukaan diikuti Asisten III Setda Mimika Hendritte Tandiono dan Kepala BPKSDM Mimika Hermalina Imbiri, serta sembilan Praja IPDN di Ruang Rapat Lantai 3 Pemda Mimika, Rabu (11/5/2022).
Asisten III Setda Mimika Hendritte Tandiono mengatakan, magang praja IPDN dimulai hari ini hingga 3 Juni 2022.
“Sembilan praja IPDN ini merupakan angkatan 30, 31 dan 32,” kata Hendritte kepada Seputarpapua.com melalui sambungan telepon seluler, Rabu.
Ada tiga Praja Muda yang magang di distrik dan kelurahan.
Sedangkan, empat Praja Madya magang di Bappeda, BPBD, Disdukcapil dan Kesbangpol.Â
Sementara untuk dua Praja Nindya magang di Bappeda dan BPBD.
Hendritte berharap, sembilan Praja IPDN ini bisa berinovasi, serta melakukan kegiatan-kegiatan sesuai pelayanan pemerintahan, melayani masyarakat sesuai dengan sistim pemerintahan di daerah.
“Mewakili pimpinan, kami berharap terutama perhatikan disiplin. Jaga nama baik, lembaga pendidikan dan nama baik pemerintah daerah dan masyarakat setempat. Sehingga kita berharap bisa kembali dan mengabdi di Mimika,” pungkas Hendritte.
- Tag :
- IPDN,
- Pemda Mimika,
- Praja IPDN Magang
Tinggalkan Balasan
Anda Harus Login untuk berkomentar. Belum Punya Akun ? Daftar Gratis