Bukan Rumah Wabub Puncak, Polisi Sebut Rumah Kepala Distrik Illaga yang Terbakar

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo. (Foto: Saldi/Seputarpapua)
Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo. (Foto: Saldi/Seputarpapua)

JAYAPURA | Kasus kebakaran dua rumah dinas di Kabupaten Puncak, Papua Tengah, pada Rabu 23 Agustus 2023 rupanya bukan rumah Wakil Bupati Puncak, melainkan rumah Kepala Distrik Ilaga dan salah seorang ASN setempat.

Hal ini diungkapkan Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ignatius Benny Adi Prabowo di Jayapura, Jumat (25/8/2023).

“Jadi saya meluruskan berita sebelumnya yang mengatakan rumah wakil bupati yang terbakar dan kejadiannya itu hari Rabu, bukan jumat pagi. Dan yang terbakar itu rumah Kepala Distrik Ilaga dan seorang ASN,” ujarnya.

Menurut Benny, kepolisian setempat telah melakukan olah TKP pada hari ini guna mengetahui penyebab kebakaran tersebut.

“Kami belum bisa pastikan  penyebab kebakaran itu,  apakah murni dibakar atau karena penyebab lain. Nanti hasil olah TKP baru ketahuan, tapi hasil (olah TKP)  belum dilaporkan kepada saya,” bebernya.

Dalam insiden kebakaran ini polisi juga menyebut tidak ada korban luka atau korban jiwa.

“Yang pasti kerugian material ada, tapi soal jumlahnya belum bisa dipastikan,” tandas Benny.

 

penulis : Alley
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan