Panglima TNI Sebut Penanganan KKB Papua Masih Utamakan Soft Approach

JAYAPURA | Penanganan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua menjadi salah satu perhatian Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Ia menyebut, saat ini penanganan kelompok bersenjata di Papua masih menggunakan soft approach, yakni operasi teritorial.

“Untuk menangani OPM yang masih berulah, kita masih menggunakan soft approach, yakni dari TNI akan menggelar operasi teritorial untuk mempercepat pembangunan di wilayah Papua,” katanya kepada pers di Kota Jayapura, pada Jumat 8 Desember 2023.

Namun, kata Panglima, jika penanganan soft approach ini tidak diindahkan oleh KKB Papua, maka tindakan terakhir yang digunakan adalah hard approach.

“Kita juga akan menggunakan hard approach. Tapi itu adalah tindakan terakhir apabila kombatan itu gunakan senjata, kita lawan dengan senjata. Tapi sebenarnya itu tidak kita harapkan,” ungkap Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Panglima menyebut, Papua sudah diberikan anggaran yang cukup tinggi, tapi sangat disayangkan karena masih ada kesenjangan sosial di masyarakat Papua.

“Keberadaan prajurit TNI di Papua adalah untuk membantu program-program Pemerintah dengan tujuan untuk menyejahterakan masyarakat Papua, karena TNI berkolaborasi dengan instansi lain seperti Polri dan kementerian/lembaga terkait untuk membangun Papua,” jelasnya.

Panglima TNI juga berharap kepada Pemerintah daerah di Papua maupun instansi terkait, apabila melaksanakan pekerjaan di daerah rawan gangguan KKB agar meminta bantuan pengamanan kepada TNI-Polri, guna meminimalisir aksi teror dari pihak KKB.

“Ya, tadi kan penembakan terhadap masyarakat yang sedang membangun. Seperti kemarin di Paro, kita membangun Puskesmas ditembak. Jadi kita kolaborasi. Saya sampaikan ke kementerian terkait apabila melakukan kegiatan pembangunan dan sebagainya di Papua, harus kolaborasi dengan TNI-Polri, sehingga bisa diamankan,” beber Jenderal Agus.

penulis : Firga
editor : Saldi Hermanto

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

2 Komentar

  1. Roest

    Wah … trus sampai kapan pak _tentara ya perang dng senjata biar politikus yg perang dng congor…sdh keburu banyak korban lo

  2. Sepbyanto

    Tindak tegas , bersih kan pak, biar tidak ada yang rusuh lagi di tanah indonesia ini Abah dukung pak agus

Sudah ditampilkan semua