Sukseskan Pilkada Serentak, Pemkab Asmat Bentuk Tim Desk Pilkada

waktu baca 1 menit
Pjs Bupati Asmat Willem Andrew da Costa bersama Forkopimda menggelar rapat pembentukan Tim Desk Pilkada Kabupaten Asmat. (Foto: Elgo Wohel/ Seputarpapua)

ASMAT, Seputarpapua.com | Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kabupten Asmat, Willem Andrew da Costa bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar rapat pembentukan Tim Desk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Sabtu (12/10/2024), bertempat di Aula kantor Bupati Asmat, Provinsi Papua Selatan .

Pjs Bupati Willem Andrew da Costa mengatakan kehadiran Tim Desk Pilkada bertujuan untuk menyukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2024 di Kabupaten Asmat.

Anggota Tim Desk Pilkada terdiri dari ASN dan non ASN pada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asmat, KPU dan Bawaslu, serta unsur TNI-Polri.

Tim Desk Pilkada mempunyai tugas melaksanakan peninjauan situasi dan kondisi mulai dari persiapan pemungutan suara sampai dengan selesainya pemungutan suara, sesuai dengan wilayah yang menjadi tanggung jawab masing-masing anggota tim didalamnya.

Penulis:

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berita Terbaru

Sudah ditampilkan semua
Exit mobile version