UPBU Rencana Perbanyak Tenaga Outsourcing di Bandara Mozes Kilangin

Aktivitas di Terminal Sisi Selatan Bandara Mozes Kilangin Timika. (Foto: Anya Fatma/Seputarpapua)
Aktivitas di Terminal Sisi Selatan Bandara Mozes Kilangin Timika. (Foto: Anya Fatma/Seputarpapua)

TIMIKA | Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Mozes Kilangin Timika terus melakukan pembenahan sumber daya manusia atau pegawainya.

Kepala UPBU Mozes Kilangin, Soekarjo mengatakan,  untuk penerimaan pegawai di kantornya itu saat ini berskala nasional.

Apalagi nanti ada rencana penghapusan honorer, sehingga itu akan menjadi kesulitan tersendiri bagi pengelola UPBU.

“Mungkin nanti akan diperbanyak outsourcing pegawai,” kata Soekarjo saat diwawancara di kantornya, Senin (4/7/2022).

Untuk diketahui, outsourcing adalah penggunaan tenaga kerja dari pihak ketiga untuk menyelesaikan pekerjaan tertentu di dalam perusahaan atau kantor tertentu.

Kantor UPBU juga saat ini sedang bersiap untuk pindah ke terminal VIP yang sebelumnya digunakan untuk terminal penumpang.

“Karena tuntutan dan perintah dari Jakarta supaya kami mendekat dengan terminal. Maksudnya apabila terjadi sesuatu secepat mungkin ditangani,” kata Soekarjo.

Sedangkan kantor lama yang berada agak jauh dari terminal penumpang itu nantinya akan dialokasikan untuk teknisi.

Soekarjo menjelaskan, terminal lama itu sebelumnya dibangun oleh Pemkab Mimika untuk VIP, tetapi karena waktu itu terminal belum selesai dikerjakan maka dipakai untuk terminal umum.

Advertisements

Setelah terminal baru selesai dikerjakan dan dipakai,  maka terminal lama telah kosong.

“Bangunan kalau tidak digunakan lama selain hancur bisa terjadi hal-hal yang tidak diinginkan makanya kami isi menjadi kantor,” katanya.

Untuk persiapan menjadi kantor UPBU sendiri yang akan melakukan rehab untuk bangunan seluas 40×75 itu.

 

penulis : Anya Fatma

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan