Perkuat Jaringan Kerjasama, Ikatan Alumni Jogja-Solo di Mimika Gelar Deklarasi

MIMIKA, Seputarpapua.com | Ikatan Alumni Jogja-Solo, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, menggelar deklarasi yang bertujuan memperkuat jaringan kerjasama antar alumni guna memperkuat dan mengenang masa studi para Alumni.

Acara ini secara spontan diadakan di salah satu cafe di Jalan Cenderawasih, Rabu (16/10/2024) dan diikuti oleh ratusan alumni dari berbagai angkatan.

Deklarasi ini dipimpin oleh Deklarator Alumni Jogja-Solo Mimika, Liberatus Pogolamum dan dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat, salah satunya Yohanes Wantik serta perwakilan dari berbagai angkatan dan alumni.

Liberatus menyampaikan, pentingnya menjaga kebersamaan dalam menyelesaikan masalah alumni dalam berbagai persoalan dan menjaga solidaritas antar alumni serta perlu mengajak kembali teman-teman untuk saling menyapa, karena Hal ini guna dalam memajukan daerah dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Mimika.

“Dengan dibentuknya Ikatan Alumni ini, kami berharap dapat memberikan sumbangsi-sumbangsi bagi berbagai bidang, mulai dari pendidikan, ekonomi, hingga sosial budaya. Kita harus bersama-sama membangun Mimika menuju yang lebih baik,” katanya

Lanjut Liberatus, dalam pertemuan-pertemua berikut serta diskusi tentang program-program kerja yang akan dilaksanakan ke depan. Alumni yang hadir juga berkesempatan untuk berbagi pengalaman dan ide-ide inovatif yang dapat diterapkan di daerah.

Melalui deklarasi ini, Ikatan Alumni Jogja-Solo Kabupaten Mimika berharap dapat menjadi wadah yang efektif dalam menyatukan visi dan misi para alumni demi kemajuan bersama.

penulis : Arifin Lolialang
editor : Iba

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan