Roy Eduard Fabian Wayoi Terpilih Aklamasi Pimpin Dayung Papua

waktu baca 2 menit
Ketua Pengprov PODSI Papua, Roy Eduard Fabian Wayoi. (Foto: Vidi/Seputapapua)

JAYAPURA, Seputarpapua.com | Musyawarah Provinsi (Musprov) Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) memutuskan Roy Eduard Fabian Wayoi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Pengurus Provinsi Dayung Papua. Musprov itu berlangsung di Aula Wisma Atlet, Kota Jayapura, Papua, Rabu (10/7/2024).

Ketua terpilih Roy Eduard Fabian Wayoi mengungkapkan dalam 14 hari kedepan memulai reorganisasi struktur, hingga rapat evaluasi dalam persiapan menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara (Sumut).

“Kita rencanakan 30 Agustus sudah berada di sana, setelah itu konsolidasi aset dan melihat kekuatan PODSI Papua baik atlet, pelatih dan seluruh persiapan-persiapan untuk pelaksanaan PON di Aceh-Sumut,” kata Roy Wayoi kepada awak media.

Ia mengakui terpilih jadi ketua pengprov menjadi tantangan untuk mempersiapkan atlet secara maksimal meski dalam keterbatasan anggaran.

“Ini satu tantangan, saat evaluasi nanti dan penyusunan struktur, kita akan menghitung berapa kebutuhan untuk pelaksanaan, persiapan sampai dengan keberangkatan atlet ke PON. Wajar kalau situasi seperti ini, mungkin karena DOB juga, dan pasti dialami cabor lain,” ujarnya.

Namun, kata Roy, pihaknya akan berupaya maksimal dengan mencari sumber-sumber tambahan anggaran yang bisa mensupport kesiapan atlet di PON nanti.

“Kita akan coba membangun komunikasi dan berupaya mencari sumber-sumber pendanaan dari donatur yang bersedia mendukung dayung Papua. Karena ini jadi olahraga prioritas membawa nama baik provinsi Papua, sehingga perlu adanya apresiasi dan dukungan baik pemerintah juga,” tandasnya.

Penulis:

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Exit mobile version