JAYAPURA | Jumlah bakal calon kepala daerah di Provinsi Papua yang terkonfirmasi positif terpapar virus corona bertambah.
Hingga Sabtu (12/9) malam tercatat 9 orang bakal calon kepala daerah dinyatakan positif COVID-19.
Tambahan kasus baru ini berdasarkan hasil akhir pemeriksaan swab yang diterima KPU pada Jumat (11/9) sekitar pukul 21.00 WIT.
“Hingga malam ini jumlah bakal calon peserta Pilkada 11 kabupaten yang terpapar virus corona menjadi 9 orang. Tambahan 1 kasus ini kami terima tadi malam,” kata Komisioner KPU Provinsi Papua, Melkianus Kambu dalam realise yang diterima seputarpapua.com pada Sabtu (12/9) malam.
Kambu mengungkapkan, 9 bakal calon kepala daerah yang terpapar virus corona ini terdiri dari 5 orang bakal calon bupati dan 4 bakal calon wakil bupati.
Untuk bakal calon bupati yang terpapar COVID-19 berjumlah 5 orang. Sementara bakal calon wakil bupati sebanyak 4 orang.
“Mereka berasal dari Kabupaten Supiori, Kabupaten Keerom, Kabupaten Yahukimo dan Kabupaten Asmat,” bebernya.
Dengan adanya 9 bakal calon kepala daerah yang terpapar COVID-19 ini, maka KPU kabupaten diminta segera mengambil langkah menunda pemeriksaan kesehatan, tes bebas narkotika serta psikotest.
“Kepada 4 KPU Kabupaten ini, harus segera melakukan penundaan pemeriksaan kesehatan terhadap bakal calon bupati maupun wakil bupati selama 10 hari kedepan sejak menerima hasil swab. Mereka wajib melakukan karantina selama 10 hari kedepan hingga dinyatakan negatife COVID-19. Setelah itu KPU kabupaten akan menfasilitasi untuk melanjutkan tahapan pemeriksaan kesehatan,” jelasnya.
- Tag :
- bakal calon,
- Covid-19,
- KPU Papua,
- Pilkada Papua,
- virus Corona
Tinggalkan Balasan
Anda Harus Login untuk berkomentar. Belum Punya Akun ? Daftar Gratis