9 Atlet Selam Papua Latihan Gunakan Biaya Sendiri Demi Prestasi PON XXI

Atlet Selam Papua berlatih di pantai dok 2 Jayapura. (Foto: POSSI Papua)
Atlet Selam Papua berlatih di pantai dok 2 Jayapura. (Foto: POSSI Papua)

JAYAPURA, Seputarpapua.com | Tim Selam Papua menargetkan mencapai prestasi terbaik pada pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara, meski dengan menjalani latihan mandiri menggunakan biaya pribadi.

Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI), John Mampioper mengatakan sembilan atlet yang dipastikan lolos babak pra-kualifikasi PON XXI.

Kesembilan atletnya itu akan turun di dua nomor perlombaan, Orientasi Bawah Air (OBA) atau Laut dan Kolam.

“Kita sudah jalani latihan sejak Januari lalu lewat pemusatan latihan (TC) yang dilakukan secara mandiri. Untuk atlet nomor OBA/Laut dipusatkan di Pantai Dok II, Kota Jayapura. Sedangkan atlet selam kolam tersebar di Jakarta, Bogor dan Bandung,” kata Mampioper, Minggu (21/7/2024).

Dia katakan kondisi yang tengah dihadapi tak membuatnya putus semangat dalam mempersiapkan atlet demi mencapai prestasi terbaik.

“Kondisi saat ini cukup berbeda dengan PON sebelumnya, tapi karena kami sudah memastikan lolos dan mendapatkan kuota ke PON. Jadi tetap optimis dan menjalankan persiapan sesuai periodesasi latihan,” jelasnya.

Meski POSSI Papua terkendala pembiayaan, namun dia meminta atlet terus menjalani latihan untuk mematangkan persiapan secara maksimal.

“Kami akan berusaha sebaik mungkin dengan persiapan yang ada, kami yakin TC mandiri dengan dana sendiri ini bisa menjadi barometer untuk kita bersaing di PON XXI nanti. Kita mengapresiasi atlet kita karena masih punya semangat secara intens untuk capai prestasi,” pungkasnya.

Diketahui, kesembilan atlet yang berlaga pada PON XXI Aceh-Sumut yakni Very Dwi Irjayanto, Faradhilah Hehanussa, Kesita Mampioper, Alegro Adadikam, Gil R Rongrean, Dave Mamengko, Rulland Mattew, I Gusti Agung Lely, dan Jasmin Stalker.

Advertisements

Sementara cabang olahraga selam merupakan pendulang medali terbanyak bagi kontingen Papua pada PON XX lalu. sebanyak enam medali emas dan satu medali perunggu berhasil dipersembahkan atlet-atlet selam Papua ini.

penulis : Vidi
editor : Iba

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan