Pj Gubernur Papua Tengah Pesan Jadilah ASN Terbaik, Jangan Terprovokasi

Pj Gubernur Provinsi Papua Tengah, Ribka Haluk (Foto: Kristin Rejang/Seputarpapua)
Pj Gubernur Provinsi Papua Tengah, Ribka Haluk (Foto: Kristin Rejang/Seputarpapua)

TIMIKA | Pj. Gubernur Papua Tengah, Ribka Haluk yang juga merupakan ketua Korpri Provinsi Papua menyampaikan beberapa pesan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam momen Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) di Papua.

Ia berpesan agar ASN terus menjaga kekompakan, kesatuan dan persatuan dalam tubuh Korpri Republik Indonesia khususnya di Pemerintahan Provinsi Papua Tengah.

Ia juga berpesan agar ASN mampu menjaga kredibilitas, menghindari hal-hal yang tidak memberikan kontribusi yang baik. Ia berharap agar semua ASN menjaga Clean Goverment atau Pemerintahan yang bersih.

“Artinya kita harus bersih dari KKN atau Korupsi, Kolusi dan Nepotisme, bersih dari KKN harus benar-benar ditegakkan di tubuh ASN kita supaya dengan clean government kita bisa melayani masyarakat dengan baik,” ucapnya dalam sambutan saat memimpin apel HUT Korpri di Lapangan Pusat Pemerintahan Kabupaten Mimika, Selasa (29/11/2022).

Ia juga meminta agar para ASN bersikap loyalitas terhadap pimpinan.

“Ibu harap kalau ada hal-hal lain yang sekiranya menjadi hal yang mengganjal di setiap ASN langsung disampaikan kepada pimpinan dan ibu tidak ingin kita tunjukkan ada demo-demo,” katanya.

Ia juga mengajak para ASN untuk bersyukur kepada Tuhan sebab dari 4 juta masyarakat di Papua, para ASN saat ini yang menjadi pilihan dan diberikan kepercayaan kepada negara. 

“Kita Menjadi ASN yang terbaik dan tidak terprovokasi dengan hal-hal yang tidak diinginkan. Selamat HUT Korpri dan selamat melaksanakan tugas dan menyiapkan diri untuk menjadi ASN yang terbaik di Provinsi Papua Tengah,” pungkasnya.

 

penulis : Kristin Rejang

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan