Satu Pemain Persipura Positif Covid-19

Persipura Resmi Umumkan 24 Pemain untuk Liga 1 2020
Logo Persipura

JAYAPURA | Tim mutiara hitam Persipura Jayapura, mendapati bahwa salah satu pemainnya positif terpapar virus corona setelah menjalani swab test beberapa waktu lalu di Kota Batu, Malang.

Hal tersebut dibenarkan dokter tim Persipura Beni Suripatty, ketika dikonfirmasi awak media, Minggu (4/10).

Berdasarkan hasil swab test, sang pemain yang tidak disebutkan namanya terpapar tanpa gejala apapun, dan telah menjalani isolasi mandiri.

Kendati demikian, Beni mengakui hanya satu pemain saja yang terpapar.

Pemain yang lainnya dipastikan aman, bahkan saat ini dirinya tengah melakukan penanganan medis standar sesuai protokol Covid-19 yang disarankan, dengan memberikan asupan vitamin dan beberapa tindakan medis lainnya.

“Kondisinya baik-baik saja saat ini. Beruntung hanya satu pemain saja. Pemain yang lain aman-aman saja. Tindakan yang diambil sesuai standar penanganan, kami tetap melakukan isolasi mandiri, si pemain kan tanpa keluhan dan tanpa gejala, dan akan kami isolasi mandiri selama 10 hari,” katanya.

“Mungkin pada saat ada keluar untuk keperluan ada terkena, tapi penerapan protokol tetap dijalankan, bersyukur cuma satu saja, tim lain ada 4 dan 6 itu berarti kita jalankan semua keamanan pemain,” tambahnya.

Sementara itu Asisten Manajer Bento Madubun mengungkapkan sesuai dengan regulasi penanganan virus corona, pemain tersebut sudah mendapat penanganan dari dokter tim Persipura.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *