Curah Hujan Tinggi Sebabkan Banjir di Jalan MP 73 PTFI

Capture video longsor yang terjadi di MP 73 Area Pertambangan PTFI, Tembagapura, Mimika, Papua Tengah, Kamis (1/2/2024)
Capture video longsor yang terjadi di MP 73 Area Pertambangan PTFI, Tembagapura, Mimika, Papua Tengah, Kamis (1/2/2024)

TIMIKA | Curah hujan yang tinggi mengakibatkan banjir di Jalan Tambang Mile Point (MP) 73 pertambangan PT Freeport Indonesia, Kamis (1/2/2024) sore..

Dalam video berdurasi 30 detik yang tersebar di media sosial terlihat sebuah bus yang biasa digunakan sebagai alat transportasi karyawan terjebak dalam sebuah aliran air deras bercampur lumpur.

Terlihat juga beberapa karyawan mencoba melakukan tindakan agar bus tersebut bisa keluar dari suasana tersebut.

Executive Vice President External Affairs PT Freeport Indonesia Agung Laksamana mengatakan, curah hujan tinggi menyebabkan air mengalir deras di jalan tambang MP 73, Distrik Tembagapura.

Sekitar pukul 19.00 WIT, Tim gabungan PTFI terdiri dari Emergency Preparedness & Respond (EP&R), Security dan Road Maintenance telah melakukan respon di lokasi untuk membersihkan material di akses jalan tambang MP 73 Tembagapura.

Agung menegaskan tidak ada laporan korban dalam peristiwa yang terjadi di MP 73 tersebut.

“PTFI selalu mengutamakan keselamatan para pekerja kami,” pungkas Agus dalam keterangan tertulis yang diterima media ini, Kamis malam.

Penulis: Fachruddin Aji
Editor: Aditra

penulis : Fachruddin Aji
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan