BANDA ACEH, Seputarpapua.com | Kontingen Papua Tengah akhirnya berhasil ‘memecahkan telur’ dengan mengoleksi medali emas di PON XXI Aceh-Sumut 2024 yang diselenggarakan di Provinsi Aceh.
Medali emas PON XXI diperoleh Panji dari Papua Tengah di cabang olahraga (Cabor) Terbang Layang nomor ketepatan mendarat single seater putra yang berlangsung di Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh.
Kini, tercacat pada tabulasi perolehan medali PON XXI Aceh-Sumut 2024, Kontingen Papua Tengah mengoleksi 1 emas, 2 perak dan 2 perunggu. Sementara perolehan medali lainnya masih belum tercatat, seperti adanya penambahan 2 medali perunggu dari cabor muaythai.
“Sudah tercatat 1 emas, 2 perak dan 2 perunggu. Tapi masih ada medali lain yang belum tercatat ditabulasi, kita tunggu saja nanti akan bertambah juga,” kata Wakil Ketua KONI Papua Tengah, Cessar Avianto Tunya di Kota Banda Aceh, Rabu (11/9/2024).
Ia juga mengatakan, masih ada cabor-cabor lainnya yang berpotensi menambah perolehan medali bagi Kontingen Papua Tengah, seperti cabor catur, aeromodeling, rugby, jujitsu, atletik termasuk terbang layang dari nomor lomba lainnya.
Tinggalkan Balasan
Anda Harus Login untuk berkomentar. Belum Punya Akun ? Daftar Gratis