DPRD Apresiasi Kinerja Pemkab Asmat Mendapat Predikat WTP 11 Kali Beruntun

DPRD Kabupaten Asmat Provinsi Papua Selatan, mengapresiasi kinerja Pemerintah Daerah dalam capaian kinerja opini wajar tanpa pengecualian. (Foto: Elgo Wohel/Seputarpapua)
DPRD Kabupaten Asmat Provinsi Papua Selatan, mengapresiasi kinerja Pemerintah Daerah dalam capaian kinerja opini wajar tanpa pengecualian. (Foto Elgo Wohel/Seputarpapua)

ASMAT, Seputarpapua.com | Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Asmat, Provinsi Papua Selatan mengapresiasi kinerja Pemerintah Kabupaten Asmat dalam capaian kinerja Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) sebanyak 11 kali berturut-turut dari 

Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI)Perwakilan Provinsi Papua.

Pernyataan tersebut disampaikan ketua DPRD Yoel Manggaprou di Ruang sidang DPRD Kabupaten Asmat, Kamis (4/7/2024).

Ketua DPRD Asmat Yoel Manggaprou mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah atas peran kemitraan dan sinergitas yang baik selama ini.

“Kita patut memanjatkan puji syukur, karena pemerintah daerah Kabupaten Asmat berhasil mendapat predikat opini wajar tanpa pengecualian (WTP) berturut- turut sebanyak 11 kali dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Papua,” kata Yoel Manggaprou.

Menurut Yoel, keberhasilan ini merupakan kerja keras dan kerjasama semua pihak termasuk dukungan dari Dewan perwakilan rakyat daerah Kabupaten Asmat dalam menjalankan fungsi pengawasan pada kinerja pemerintah daerah.

Ia berharap WTP ini lebih memacu semangat dalam melaksanakan tugas eksekutif, legislatif maupun masyarakat secara umum untuk memberikan kontribusi dengan memberikan ide-ide guna membangun kabupaten Asmat kedepan.

penulis : Elgo Wohel
editor : Iba

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan