Ketua TP-PKK Asmat Lantik Ketua TP-PKK Tingkat Distrik

Pelantikan Ketua PKK Distrik. (Foto: Elgo Wohel)

ASMAT | Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Asmat, Papua Selatan, Orpa Susana Kambuaya Kambu melantik 4 Ketua TP-PKK Distrik, Selasa (21/11/2023).

Pelantikan berlangsung di Aula Pastoral Keuskupan Agats. Adapun 4 Ketua TP-PKK Distrik yang dilantik, yakni Distrik Sorep, Distrik Pantai Kasuari, Distrik Tomor Berif dan Distrik Suru-Suru.

Ketua TP-PKK Asmat Orpa Susana Kambuaya Kambu berharap mereka yang baru dilantik dapat menjalankan perannya masing-masing.

Ketua TP-PKK Distrik wajib memantau perkembangan pelaksanaan Posyandu-Posyandu di setiap kampung.

“Kader Posyandu yang telah dilatih semoga menjalankan tugas dan fungsi kader dengan baik dalam pelayanan Posyandu,” kata Susana.

Sementara itu, Plh Sekda Asmat Yuli Rasdi dalam sambutan mengatakan, Ketua TP-PKK Distrik yang baru saja dilantik mempunyai tugas dan tanggungjawab besar terhadap kesejahteraan keluarga di wilayah kerja masing-masing.

“Saya berharap agar saudara dapat menjalankan amanah dengan sukseskan sepuluh program pokok PKK hingga ke kelompok dasawisma, serta jalin koordinasi dan merawat hubungan yang harmonis dengan seluruh elemen masyarakat demi mensukseskan program kesejahteraan keluarga yang berkualitas dalam aspek moral, pendidikan, kesehatan, sosial budaya, ekonomi dan lingkungan hidup,” kata Rasdi.

Tim Penggerak PKK di setiap jenjang dan seluruh kadernya di Kabupten Asmat, kata Rasdi, hendaknya lebih giat dalam mendukung program prioritas pemerintah untuk menekan lajunya angka Stunting di Kabupaten Asmat.

“Melakukan intervensi kepada sasaran keluarga berisiko Stunting, yaitu remaja putri, calon pengantin atau pasangan usia subur, ibu hamil, ibu menyusui dan anak umur 0-59 bulan,” pungkas Rasdi.

penulis : Elgo Wohel
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan