Baznas Himbau Umat Muslim Bayar Zakat di Mimika, Jangan di Kampungnya

Ketua Baznas Mimika, Umar Habib. (Foto: Muji/Seputarpapua)
Ketua Baznas Mimika, Umar Habib. (Foto: Muji/Seputarpapua)

TIMIKA | Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Mimika Umar Habib menghimbau kepada umat muslim yang bekerja dan mendapat rejeki di Mimika memberikan zakatnya di Mimika.

“Orang yang tinggal di Timika dan bekerja di Timika, serta mendapatkan rizki di Timika, ya bayar zakatnya di Timika.
Jangan di kirim ke kampung halaman,” kata Umar Habib di Timika, Senin (3/5/2021).

Dikatakan, di luar Mimika, masyarakat membayar Zakat, Infaq, dan Sodakoh (ZIS) melalui Baznas di daerah tempat tinggalnya, sehingga di berbagai kabupaten bisa mengumpulkan miliaran rupiah.

“Contoh di Kabupaten Barru Sulawesi Selatan bisa mencapai 18 miliar sementara di Mimika paling tinggi baru mencapai 155 juta dan tahun kemarin 2021 hanya 60 juta,” tuturnya.

Sebenarnya potensi zakat di Mimika ini besar. Namun karena banyak yang berzakat di kampung halaman, maka rata-rata setiap tahun Baznas hanya menerima puluhan juta.

Ia menuturkan, beberapa waktu lalu pihaknya bersama YMM pernah melakukan perhitungan atau sekedar estimasi (perkiraan) potensi penerimaan zakat di Mimika bisa mencapai Rp30 miliar.

“Namun yang terjadi, hasilnya jauh dari estimasi yang kami hitung dan itu karena banyak yang bayar zakat di kampung halaman,” ujarnya.

Untuk itu, Umar Habib menghimbau bagi yang mendapat rejeki di Mimika bayar zakatnya di Mimikw bukan di kampung halaman asal.

penulis : Mujiono
editor : Mish

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *