Ketua IMI Merauke Bantu Bangun Lapak Jualan Bagi Mama Papua 

BANGUN LAPAK | Proses pembangunan lapak jualan di Kompleks Pintu Air, Merauke, Papua. (Foto: M. Dul/ Seputarpapua)
BANGUN LAPAK | Proses pembangunan lapak jualan di Kompleks Pintu Air, Merauke, Papua. (Foto: M. Dul/ Seputarpapua)

MERAUKE | Warga di Kompleks Pintu Air, Kelurahan Maro, Distrik Merauke, Kabupaten Merauke, Papua, bisa sedikit tersenyum. 

Di tengah pendemi Covid-19 dan ekomomi mulai lesuh, Ikatan Motor Indonesia (IMI) Merauke mempunyai ide membangun lapak jualan bagi mama-mama Papua di daerah tersebut.

Pembangunan lapak jualan secara gotong royong itu bertujuan untuk memulihkan ekonomi masyarakat yang hidup di bantaran Sungai Maro.

Melalui Ketua IMI Merauke Charles Gomar, Selasa (24/8/2021) lapak jualan itu di bangun dengan panjang 8 meter.

“Lapak ini nantinya akan ditempati oleh mama-mama Papua di RT 19, RW 05 Kelurahan Maro,” ungkap pria yang juga menjabat sebagai pimpinan SMJ Merauke.

Pembangunan lapak jualan tersebut di sambut baik pemuda setempat. 

Devi Titaley dan Ketua Lemuda Asmat, Dominggus Sarau mengatakan, pembangunan ini sebagai bentuk kepedulian SMJ. 

“Lapak ini digunakan untuk jualan sayur dan ikan,” ungkap Devi.

Sementara, Dominggus nambahkan, lapak tersebut akan digunakan untuk dua kelompok usaha. 

“Kita disini ada dua kelompok usaha, satu kelompok anggotanya ada 9 orang,” ungkap Dominggus. 

Dominggus mengakui, sebenarnya mama-mama Papua yang tergabung dalam kelompok usaha ini, sebagian besar berprofesi sebagai pencari barang bekas.

“Sebagian besar mama-mama disini adalah bekerja sebagai pemulung. Nah, pekerjaan seperti pemulung itu risikonya sangat tinggi, makanya kita berupaya mengalihkan profesi mereka ke arah yang lebih baik. Yah, dengan berjualan di dekat rumah,” ungkap Dominggus.

penulis : M. Dul
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan