Pj Sekda Mimika Lepas Pawai Mobil Hias Takbir Keliling

Pj Sekda Mimika Ida Wahyuni saat mengibarkan bendera start sebagai tanda dilepasnya rombongan Pawai Mobil hias dari Masjid Baitturahim, Sp2, Selasa (9/4/2024). (Foto: Fachruddin Aji/Seputarpapua)
Pj Sekda Mimika Ida Wahyuni saat mengibarkan bendera start sebagai tanda dilepasnya rombongan Pawai Mobil hias dari Masjid Baitturahim, Sp2, Selasa (9/4/2024). (Foto: Fachruddin Aji/Seputarpapua)

TIMIKA | Penjabat Sekda Mimika Ida Wahyuni mewakili Bupati Eltinus Omaleng melepas pawai mobil hias takbir keliling menyambut 1 Syawal 1445 Hijriah atau Hari Raya Idul Fitri, Selasa (9/4/2024).

Pawai mobil hias takbir keliling dimulai dari Kompleks Masjid Baiturrahim Sp2 menuju Kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Mimika, melalui Jalan Cendrawasih SP 2, sebelum nantinya kembali ke arah kota dan berakhir di Halaman Gedung Eme Neme Yauware.

Peserta pawai takbiran terlihat antusias meskipun Mimika sore itu diguyur hujan yang cukup lebat.

Mobil bak terbuka yang dihias berbentuk seperti masjid dan beberapa lainnya berbentuk yang sama, namun dihias dengan ornamen budaya lokal khas Papua semakin memeriahkan pawai mobil hias yang digelar Pemkab Mimika dengan Panitia Hari Besar Islam (PHBI) tersebut.

Ketua PHBI Mimika La Itam Gredenggo dalam sambutannya mengajak seluruh umat muslim bersyukur kepada Allah SWT, karena telah memberikan kelancaran dalam menjalankan ibadah puasa sebulan penuh.

“Hari ini, seluruh umat muslim di dunia akan menyuarakan rasa syukurnya menyambut hari kemenangan (Idu Fitri 1445 Hijriah),” ujarnya.

Ia melanjutkan, pawai mobil hias diikuti 36 peserta yang berasal dari 81 masjid. Selain itu, diperkirakan ada 100 unit mobil yang akan mengikuti iring-iringan.

Selanjutnya, Kapolres Mimika AKBP I Gede Putra menyampaikan agar peserta berhati-hati dalam mengikuti pawai.

“Kami harap kita sama-sama menjaga ketertiban, apa yang sudah diarahkan oleh panitia, tolong seluruh peserta itu dipatuhi. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada panitia yang sudah berkoordinasi baik dengan kami,” katanya.

Kapolres juga mengapresiasi masyarakat Mimika yang sudah menjaga toleransi beragama dengan sangat baik.

Sementara itu, Penjabat Sekda Mimika Ida Wahyuni mengatakan hal serupa dengan Kapolres, dengan meminta peserta tertib dan mengindahkan aturan berlalulintas.

“Pawai takbiran ini merupakan salah satu ungkapan syukur dan sukacita dalam menyambut hari raya Idul Fitri 1445 H,” ujar Ida.

Advertisements

Ida berharap, pawai bukanlah acara seremonial belaka melainkan melalui kegiatan ini dapat tumbuh nilai-nilai keimanan dan mempererat persaudaraan antar umat muslim dan umat beragama lainnya.

“Semoga kegiatan ini memperkuat ukhuwah islamiyah dan mensyiarkan agama Islam yang rahmatan lil’alamim serta mempererat silaturahmi yang diwujudkan dengan menjaga keamanan, ketertiban dan kenyamanan,” tutupnya.

penulis : Fachruddin Aji
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan