Orang Tua Diminta Wajib Bawa Anak Ikut Imunisasi Polio, Campak dan Rubella

Orang Tua Diminta Wajib Bawa Anak Ikut Imunisasi Polio, Campak dan Rubella
dr. Jeanne Rini Poespoprodjo

TIMIKA | Dokter Spesialis Anak, Jeanne Rini Poespoprodjo mengimbau orang tua yang memiliki anak di usia 9 bulan hingga 15 tahun agar membawa anaknya ke Pusat Layanan Kesehatan untuk diimunisasi Polio, Campak dan Rubella.

Hal ini penting bagi anak untuk mencegah anak dari penyakit Polio, Campak dan Rubella yang hingga kini belum ada obatnya.

"Tiga penyakit tersebut disebabkan oleh virus. Untuk itu, Saya imbau kepada seluruh orang tua, yang punya anak umur 9 bulan sampai 15 tahun, agar membawa anaknya untuk di imunisasi Polio, Campak dan Rubella sehingga anak kebal terhadap tiga penyakit itu," kata dokter Rini saat ditemui wartawan, Kamis (2/8) di RSUD.

Kata dia, pada saat imunisasi, anak akan diberikan Vaksin MR. Vaksin MR adalah kombinasi vaksin Campak atau Measles (M) dan Rubella (R) untuk perlindungan terhadap penyakit Campak dan Rubella. 

Vaksin Campak dan Rubella sebenarnya berisi virus Campak dan Rubella yang sudah sangat dilemahkan atau dilumpuhkan. Virus yang telah dilumpuhkan tersebut dicampur dengan Zat Penstabil untuk menghasilkan vaksin. 

“Vaksin ini telah mendapat rekomendasi dari WHO, dan ijin edar dari Badan POM. Vaksin MR ini efektif untuk mencegah penyakit Campak dan Rubella dan telah digunakan di lebih dari 141 negara di dunia,” jelasnya.

Ia mengatakan, sebelum digunakan secara massal, vaksin telah melewati penelitian. Untuk itu, secara ilmiah vaksin ini aman digunakan untuk imunisasi anak.

"Biasa kalau habis diimunisasi anak hangat-hangat sedikit. Dan itu biasa, karena ada respon dari tubuh anak. Selain itu, saat disuntikkan akan terasa sakit, namun itu tidak ada masalah dan bukan efek samping yang serius," katanya.

Lebih jauh dr.Rini menjelaskan, anak yang menderita kompilikasi penyakit Campak, bisa mengalami radang paru berat, diare hingga radang otak yang bisa menyebabkan kematian. Sementara Rubella meski gejalanya lebih ringan dari campak, namun sangat berbahaya jika diderita ibu hamil karena bisa menyebabkan janinnya Cacat saat lahiran, Katarak, Tuli, dan sakit Jantung sampai otak mengerut. 

Sedangkan, munisasi polio disertakan pada imunisasi massal campak dan rubella, khusus di wilayah Papua untuk merespon wabah polio di Papua Nugini. Polio menyebabkan lumpuh layu dan penularan virusnya sangat cepat, satu anak bisa menularkan virus ke 200 orang anak lainnya.

“Imunisasi merupakan kewajiban pemerintah, dan hak anak untuk mendapat perlindungan dari tiga penyakit ini. Sebagai orang tua, ingin yang terbaik pada anaknya. Satu kali imunisasi, anaknya bisa terlindungi dari tiga penyakit,” ungkapnya.(mjo/SP)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan