PSBS Biak Dapat “Lampu Hijau” Gunakan Stadion Milik Pemprov Papua

PSBS Biak (Foto: MO PSBS Biak)
PSBS Biak (Foto: MO PSBS Biak)

JAYAPURA | Pemerintah provinsi Papua mempersilahkan siapapun yang ingin menggunakan aset atau fasilitas olahraga untuk kepentingan kemajuan olahraga ditanah Papua. Apalagi saat ini, pemerintah terus menggodok penetapan Papua sebagai Provinsi Olahraga.

Hal ini menyusul adanya rencana klub PSBS Biak ingin mengajukan dua stadion untuk dijadikan sebagai homebase mereka, seandainya Stadion Cenderawasih, Kota Biak tidak digunakan untuk pentas pada Kompetisi Liga 1 musim 2024/2025.

Plt Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda (Disorda) Provinsi Papua, Sonya Monim menyambut baik adanya rencana PSBS Biak untuk menggunakan aset maupun fasilitas olahraga yang dimiliki pemerintah provinsi Papua.

“Tidak ada masalah, pemerintah mendukung karena kita juga sedang menuju provinsi olahraga jadi pemerintah menyambut baik hal tersebut jika PSBS mau gunakan fasilitas olahraga kita. Namun memang ada hal-hal yang akan dibicarakan nanti kedepan, tapi kita tetap mendukung,” kata Sonya kepada awak media, Sabtu (23/3/2024).

Kata Sonya, pemerintah tidak mempermasalahkan fasilitas olahraga seperti Stadion Lukas Enembe dan Stadion Mandala Jayapura akan digunakan oleh PSBS Biak.

“Kami siap saja menerima, kalau mau gunakan Stadion Lukas Enembe dan Stadion Mandala karena dua stadion itu aset milik pemprov Papua melalui kita Disorda. PSBS gunakan tentu ikut mendukung pemerintah dalam rangka menuju provinsi olahraga. Apapun itu ivennya kita terima penggunaan fasilitas olahraga di Papua,” ujarnya.

Sebelumnya, Manajer PSBS Biak, Yan Mandenas mengajukan dua stadion yakni di Jakarta dan Jayapura. Jika seadainya markas tim berjuluk badai pasifik ini tidak lolos verifikasi Liga 1.

“Yang pasti jika kami tidak bermain di Biak pasti kami bermain di Jayapura. Tapi kami bermain di Jayapura tapi kita akan memilih dua homebase. Mungkin satu homebase di Jayapura, satu homebase lagi di Jakarta,” ujarnya.

Untuk venue di Jayapura ada dua pilihan jadi incaran, Stadion Barnabas Youwe, Stadion Lukas Enembe, dan Stadion Mandala. Sementara yang di Jakarta, Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, masuk dalam proyeksi.

penulis : Vidi
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan