60 ASN Mimika Dilatih Kepemimpinan Administrator dan Pengawas

Foto bersama pada pembukaan PKA dan PKP ASN di Lingkup Pemkab Mimika. (Foto: Ist/Seputarpapua)
Foto bersama pada pembukaan PKA dan PKP ASN di Lingkup Pemkab Mimika. (Foto: Ist/Seputarpapua)

TIMIKA, Seputarpapua .com | Sebanyak 60 Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mimika mengikuti pelatihan kepemimpinan administrator (PKA) dan pelatihan kepemimpinan pengawas (PKP) yang berlangsung di salah satu hotel Jalan Cenderawasih, Senin (29/4/2024).

Penjabat (Pj) Sekda Mimika, Ida Wahyuni mengatakan, untuk membentuk sosok pejabat struktural sesuai Peraturan Kepala Lembaga Administrasi Negara Nomor 15 tahun 2019 tentang Pedoman Penyelenggaraan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas yang bertujuan meningkatkan kompetensi kepemimpinan, yang akan berperan dan melaksanakan tugas dan fungsi pemerintahan di instansinya, maka diperlukan sebuah penyelenggaraan pelatihan kepemimpinan pengawas inovatif, yaitu penyelenggaraan pelatihan yang memungkinkan kompetensi yang telah dimiliki.

“Pelatihan kepemimpinan ini merupakan salah satu upaya pemerintah untuk meningkatkan kompetensi ASN agar terbentuk ASN yang profesional sebagai pemimpin yang mampu memberikan layanan terbaik dalam pelaksanaan tugasnya,” kata Ida saat membaca sambutan Bupati Mimika.

Seluruh peserta diharapkan dapat menjadikan pendidikan dan pelatihan ini sebagai media untuk membangun profesionalitas serta menegakkan etika , integritas, loyalitas dan kesetiaan tanpa batas sebagai ASN.

Sementara Ketua Panitia Pelatihan, Yulius Piligame mengatakan, tujuan pelatihan kepemimpinan administrator dan pelatihan kepemimpinan pengawas adalah mengembangkan kompetensi untuk peserta dalam rangka memenuhi standar kompetensi manajerial jabatan administrator dan jabatan pengawas.

Pelatihan ini menghadirkan narasumber dari Badan Pengembangan Sumber Daya Aparatur (BPSDA) Provinsi Papua dan instruktur MFD dari Polres Mimika.

penulis : Anya Fatma
editor : Saldi Hermanto

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

KONTEN PROMOSI pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi seputarpapua.com .
Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

KONTEN PROMOSI