Kunker Perdana ke Papua, Panglima TNI Ingatkan Netralitas di Pemilu

Caption: Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto berkunjung ke Korem 173/PVB Biak, Papua, Kamis (23/11/2023) (Foto: Pendam XVII Cenderawasih)
Caption: Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto berkunjung ke Korem 173/PVB Biak, Papua, Kamis (23/11/2023) (Foto: Pendam XVII Cenderawasih)

JAYAPURA | Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengingtkan seluruh Prajurit TNI untuk menjaga netralitas dalam pelaksanaan Pemilu 2024.

Hal ini ia sampaikan ketika melakukan kunjungan kerja di Korem 173/PVB di Kabupaten Biak Numfor, Papua, Kamis (23/11/2023). Ini merupakan kunjungan perdananya setelah dilantik oleh Presiden Joko Widodo pada Rabu (22/11/2023) pagi.

“Pegang teguh netralitas TNI dalam pemilu tahun 2024 sesuai dengan UU No 34 tahun 2004 tentang TNI bahwa prajurit tidak boleh ikut dalam politik praktis atau menjadi salah satu tim sukses paslon,” tegas Panglima, melalui keterangan tertulis, Jumat (24/11/2023).

Kedatangan orang nomor satu di Institusi TNI itu disambut langsung oleh Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Ny. Juliet Izak Pangemanan.

Sementara itu, Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan menyampaikan terima kasih atas kunjungan Panglima TNI ke Korem 173/PVB.

“Saya Pangdam beserta seluruh Prajurit Ksatria Pelindung Rakyat menyampaikan syukur dan bangga karena Korem 173/PVB menjadi satuan pertama yang dikunjungi setelah dilantik menjadi Panglima TNI,” ujar Izak.

“Terima kasih juga karena sudah berkunjung dan memberikan pengarahan kepada kami, dan kami siap melaksanakan tugas,” sambungnya.

Usai memberikan pengarahan, Panglima TNI juga memberikan hadiah kepada prajurit dan Ibu-ibu yang anak-anaknya berprestasi, serta menanam pohon di areal Makorem 173/PVB.

penulis : Firga
editor : Wan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan