Operasi SAR Ditutup, Dua Korban KM Semangat Baru Belum Ditemukan

Tim SAR gabungan melakukan pencarian 2 korban tenggelamnya Kapal Motor (KM) Semangat Baru yang hilang diperairan Puriri, Distrik Mimika Timur Jauh, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah. (Foto: Humas SAR Timika)
Tim SAR gabungan melakukan pencarian 2 korban tenggelamnya Kapal Motor (KM) Semangat Baru yang hilang diperairan Puriri, Distrik Mimika Timur Jauh, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah. (Foto: Humas SAR Timika)

TIMIKA | Enam hari sudah, Tim SAR melakukan pencarian dua korban KM Semangat Baru yang hilang di perairan Puriri, Distrik Mimika Timur Jauh, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah.

Pencarian yang dilakukan sejak Senin (28/8/2023) hingga Sabtu (2/9/2023) tidak membuahkan hasil, meski pencarian
dilakukan berdasarkan SARMAP Prediction yang dikirim Basarnas Command Center Pusat. Dengan demikian, maka operasi SAR diusulkan tutup.

Operasi SAR dapat dibuka kembali dikemudian hari ditemukan adanya tanda-tanda atau laporan terkait keberadaan korban.

“Dengan ditutupnya operasi SAR, maka seluruh potensi SAR yang terlibat dikembalikan ke kesatuan masing-masing dengan ucapan terima kasih,” demikian keterang yang dikeluarkan Humas Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika, Sabtu  malam.

Diberitakan sebelumnya, Kapal Motor (KM) Semangat Baru dilaporkan tenggelam di perairan Pulau Puriri, Distrik Mimika Timur Jauh, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, pada Minggu 27 Agustus 2023.

Dari enam orang anak buah kapal (ABK) KM Semangat Baru, dua orang dilaporkan hilang dan hingga kini belum diketahui nasib dan keberadaannya.

penulis : Arifin Lolialang
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan