TIMIKA | Ketua umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen (Purn) Marciano Norman, melihat banyak atlet Papua Tengah yang memiliki potensi usai menyaksikan Babak Kualifikasi PON XXI Aceh-Sumut 2024 khusus Daerah Otonomi Baru (DOB) khusus cabang olahraga Futsal dan Sepakbola kategori Putra dan Putri di Mimika.
Norman dalam konferensi pers yang digelar di Hotel Swiss Bell Inn Mimika, Kamis (25/1/2024) mengatakan, dirinya berharap kepada pengurus KONI Papua Tengah untuk mengawal babak kualifikasi PON XXI berjalan sesuai harapan dan menghasilkan bibit atlet muda.
“Saya berharap pada saat Papua masih jadi satu, cabor sepakbola (Papua) putra l-putri ditakuti, nah meskipun sudah terpecah jadi empat, (DOB) Papua tidak tertinggal,” kata Norman didampingi Wakil Ketua I KONI Prov Papua Tengah Cessar A Tunya.
Foto: Fachruddin Aji/seputarpapua.com.
Norman melanjutkan, dirinya juga ingin agar pembinaan atlet khususnya sepakbola di empat DOB bisa berjalan dengan baik, sehingga ketika siapa yang lolos dalam babak kualifikasi ini tetap bisa bersaing di PON XXI Aceh-Sumut dengan provinsi lainnya.
Norman menyebut, Mimika terdapat banyak venue olahraga berstandar nasional eks PON XX lalu, sehingga harus dimanfaatkan untuk membuat banyak iven olahraga di Mimika.
“Kita harus manfaatkan secara maksimal venue olahraga yang dibangun secara baik, dan kita pertahankan penggunaannya kita lahirkan atlet-atletnya,” tuturnya.
Norman menambahkan, sarana prasarana telah tersedia sehingga harus ada kompetisi yang bagus maka akan melahirkan atlet yang berkualitas.
“Kita akan lihat Papua, Papua Barat, Papua Tengah, Papua Barat Daya, Papua Pegunungan, dan Papua Selatan tetap harus menjadi salah satu sentra pembinaan olahraga prestasi, karena atlet dari sini punya bakat luar biasa,” tutupnya.
Tinggalkan Balasan
Anda Harus Login untuk berkomentar. Belum Punya Akun ? Daftar Gratis