Polsek Bomakia Boven Digoel Diserang Warga

Tampak depan Polsek Bomakia Boven Digoel. (Foto: Humas Polda Papua)
Tampak depan Polsek Bomakia Boven Digoel. (Foto: Humas Polda Papua)

JAYAPURA | Polsek Bomakia, Kabupaten Boven Digoel Papua Selatan diserang warga pada Jumat (19/1/2024).

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo, menerangkan, insiden ini bermula dari pesta muda-mudi yang berlangsung pada Kamis 18 Januari malam.

Dalam pesta yang berlangsung, terjadi perkelahian antar dua kelompok yang menyebabkan seorang meninggal dunia.

“Saat acara berlangsung, terjadi keributan dan berujung perkelahian yang menyebabkan satu orang meninggal dunia,” kata Kombes Benny dalam siaran pers yang diterima, Minggu (21/01/2024).

Lanjut dia, pada Jumat pagi sekelompok massa mendatangi Mapolsek dan menuntut agar para pelaku penganiayaan yang menyebabkan korban meninggal ditangkap.

Personel Polsek Bomakia pun bergerak cepat dan berhasil menangkap seorang terduga pelaku penganiayaan dan diamankan ke Polsek.

Pasca penangkapan terduga pelaku, sekelompok massa mendatangi Mapolsek dan menuntut agar terduga pelaku diserahkan. Namun kapolsek menolak sehingga diserang massa.

“Kapolsek sempat berupaya memberikan penjelasan untuk meredam emosi massa, namun massa tidak terima sehingga massa melakukan penyerangan Polsek Bomakia dan menganiaya Kapolsek serta anggota Polsek Bomakia,” ujar Kombes Benny.

Selain menyerang Mapolsek Bomakia, massa juga merusak rumah warga serta Balai Kampung Boma.

Advertisements

“Bukan hanya Kantor Polsek yang diserang, tapi juga empat rumah terduga pelaku serta Balai Kampung Boma 1 dirusak oleh massa,” bebernya.

“Beruntung Kapolsek dan anggotanya dapat menyelamatkan diri dan hanya menyebabkan luka ringan,” tambahnya.

Untuk meredam aksi anarkis massa, Kapolres mengerahkan personel BKO Polres Boven Digoel untuk mengamankan situasi disekitar Polsek.

“Saat ini situasi di Distrik Bomakia kembali aman dan kondusif masyarakat kembali aktivitas seperti biasanya,” tandasnya.

penulis : Firga
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan