Suasana Haru Iringi Kedatangan Jenazah Michelle Doga di Jayapura

Michelle Kurisi Doga. (Foto: Akun IG Michelle Kurisi)
Michelle Kurisi Doga. (Foto: Akun IG Michelle Kurisi)

TIMIKA | Suasana haru dan duka menyelimuti keluarga saat menyambut jenazah Michelle Kurisi Doga di Bandara Sentani Jayapura, Jumat (1/9/2023).

Jenazah Michelle dibawa dari Wamena menggunakan Pesawat Cargo Trigana Air PK-YSV tiba di Bandara Sentani sekitar pukul 14.55 waktu setempat untuk kemudian akan dikebumikan di Jayapura.

Kedatangan jenazah Michelle ini menjadi perhatian utama bagi pihak yang terlibat dalam proses penjemputan di bandara.

Kasat Intelkam Polres Jayapura, Iptu Jhon H. Itlay, dan Kapolsek Bandara Ipda Wajedi yang diwakili Kanit Reskrim Polsek Bandara, Ipda Sukarano turut hadir dalam momen penjemputan ini.

Proses pendaratan pesawat tersebut berjalan lancar dan disambut dengan hening oleh petugas bandara dan pihak berwenang yang telah siap untuk menerima kedatangan jenazah.

Jenazah Michelle dibawa ke Jayapura untuk memenuhi permintaan keluarga yang mengharapkan agar putri tercinta dapat dimakamkan di Jayapura.

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, memberikan pernyataan mengenai kedatangan jenazah Michelle Kurisi Doga.

“Kami sangat prihatin atas kehilangan yang dialami keluarga Michelle Kurisi Doga. Kedatangan jenazah ini adalah bagian dari upaya untuk memberikan penghormatan terakhir kepada Almarhumah,” katanya dalam rilis yang diterima media ini, Jumat (1/8/2023).

Beny menambahkan, Polda Papua dan seluruh aparat kepolisian di Jayapura siap memberikan dukungan dan pengawalan dalam prosesi pemakaman.

“Semoga keluarga dapat menemukan ketenangan dan kekuatan dalam menghadapi cobaan ini, dan tentunya terkait kasus yang menimpa korban akan terus kami lakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap siapa dibalik kejahatan tersebut,” ucap Kombes Pol. Benny

Prosesi pemakaman Almarhumah Michelle Kurisi Doga akan dilakukan di Rumah duka di Dok VIII, Distrik Jayapura Utara, Kota Jayapura dan akan menjadi momen penghormatan dan perpisahan terakhir bagi keluarga serta teman-teman yang ditinggalkannya.

 

penulis : Anya Fatma

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan