Pj Bupati Mappi Harap GP Ansor Optimalkan Peran Sebagai Mitra Pemerintah

Pj Bupati Mappi Michael R. Gomar saat memberikan sambutan pembukaan DTP-PKL GP Ansor, Jumat (1/7/2022). (Foto: Ist)
Pj Bupati Mappi Michael R. Gomar saat memberikan sambutan pembukaan DTP-PKL GP Ansor, Jumat (1/7/2022). (Foto: Ist)

TIMIKA | Penjabat Bupati Mappi, Provinsi Papua Selatan, Michael R. Gomar meminta GP Ansor untuk mengoptimalkan peran sebagai mitra pemerintah.

Hal ini disampaikan saat menghadiri Diklat Terpadu Dasar dan Pelatihan Kepemimpinan Lanjutan (DTP-PKL) yang dilaksanakan GP Ansor Mappi, Jumat (1/7/2022).

Pada kesempatan itu, Pj Bupati Mappi Michael Gomar juga memberikan materi kepada semua peserta DPTT dan PKL.

Dalam sambutannya, Gomar mengatakan GP Ansor bisa menjadi ruang pembelajaran, pengembangan keterampilan organisasi dan kepemimpinan dalam rangka menciptakan pemuda yang berkualitas, cerdas, bijak dan sederhana untuk meneruskan perjuangan bangsa.

“Saya berharap segenap gerak langkah serta para kader GP Ansor dan Banser dapat menjadi agen dakwah Islam dan membumikan Ahlussunnah Wal Jamaah sebagai motor perubahan menuju peradaban baru, sekaligus sebagai garda terdepan penjaga keutuhan negara Kesatuan,” katanya.

Kegiatan ini diharapkan dapat bermanfaat, dan pelatihan dasar pengurus GP Ansor cabang Mappi ini dapat menghasilkan kader-kader penerus GP Ansor dan Banser yang berkualitas.

“Sekaligus dapat mengoptimalkan perannya sebagai mitra pemerintah, berperan dalam pembangunan, cinta tanah air dan bangsa serta ikut terlibat dalam menciptakan keamanan dan ketertiban daerah dalam rangka mewujudkan Mappi yang berdaya saing maju dan sejahtera,” jelasnya.

Pemerintah sangat mengharapkan dukungan dan kerjasama serta komunikasi dan koordinasi dari semua pihak dalam pelaksanaan pembangunan di Mappi.

“Sehingga peran dukungan dari ormas-ormas Islam dan juga Katolik, Protestan, Hindu, Budha yang ada di Kabupaten Mappi dapat berkomunikasi, bergandengan tangan dan mendukung pemerintah untuk melaksanakan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya.

 

penulis : Anya Fatma
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *