Ada Bus Gratis ke Poumako Setiap Kapal Pelni Sandar

Assisten I Setda Mimika Robert Kambu dan Kepala Perum DAMRI cabang Mimika Markus Randan saat mengecek bus-bus yang akan digunakan untuk angkutan dalam kota dan Poumako di Kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Mimika, Rabu (27/3/2024). (Foto: Fachruddin Aji/Seputarpapua)
Assisten I Setda Mimika Robert Kambu dan Kepala Perum DAMRI cabang Mimika Markus Randan saat mengecek bus-bus yang akan digunakan untuk angkutan dalam kota dan Poumako di Kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Mimika, Rabu (27/3/2024). (Foto: Fachruddin Aji/Seputarpapua)

TIMIKA | Pemerintah Kabupaten Mimika menyediakan angkutan umum berupa bus gratis kepada masyarakat yang hendak menjemput atau berangkat menggunakan Kapal Pelni yang sandar di Pelabuhan Poumako.

Hal ini setelah adanya kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Mimika dengan Perusahaan Umum (Perum) Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia (DAMRI) Cabang Mimika dalam penyediaan angkutan bus gratis, Rabu (27/3/2024).

Kepala Perum DAMRI Mimika Markus Randan mengatakan, ada 10 bus yang akan beroperasi dalam program angkutan gratis.

6 bus untuk rute wilayah dalam kota dan 4 bus khusus untuk melayani rute dalam kota ke Poumako.

Khusus untuk rute wilayah kota ke Poumako hanya beroperasi saat ada jadwal kapal Pelni masuk ke Pelabuhan Pomako.

Sementara rute dalam kota akan beroperasi mulai dari Senin hingga Sabtu dan libur pada Minggu.

“Operasinya mulai pukul 06.00 WIT sampai seluruh rit (satu kali perjalanan kendaraan dari tempat asal ke tempat tujuan) terpenuhi baru balik ke kantor DAMRI,” tutupnya.

penulis : Fachruddin Aji
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

2 Komentar

  1. Mozes Tebai

    Jika ada angkutan umum/ publik maka, perlu juga dibangun halte-halte di setiap rute naik dan turunnya biar masyarakat merasa aman dan terjaga keamanannya.

  2. Mozes Tebai

    Terimakasih banyak ini adalah kerinduan masyarakat umum di bumi Mimikawee

Sudah ditampilkan semua