Bungkam Persemi Mimika 9-0, Toli FC Berpeluang Lolos ke Nasional Piala Pertiwi

Toli FC Vs Persemi Mimika. (Foto: Vidi/Seputarpapua)
Toli FC Vs Persemi Mimika. (Foto: Vidi/Seputarpapua)

JAYAPURA | Kesebelasan Toli FC kembali meraih kemenangan besar dengan membungkam Persemi Mimika dengan skor 9-0 tanpa balas dalam laga lanjutan Piala Pertiwi zona Papua di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Sabtu, (4/3/2023).

Kemenangan kedua dari sebelumnya melawan Persidafon Dafonsoro menang 12-0 membuat pasukan Thomas Madjar ini semakin berpeluang besar lolos ke zona nasional.

Ke-9 gol tersebut berhasil dicetak, Barbalina Salampessy pada menit (2′, 37′, 74′, 84′, 89′), Feni Binbarek dimenit (3′, 16′ 57′) dan Rana Wandik dimenit 30′ menutup keunggulan Toli FC.

“Hasil memang baik tapi bukan menjadi ukuran dan saya mau perbaiki lagi organisasi dan transisi pemain baik mau menyerang maupun bertahan. Saya mau permainan tim lebih rapi lagi, mau menyerang dan bertahan itu yang diperbaiki,” kata pelatih Toli FC Thomas Madjar usai laga.

Menurutnya, jika timnya lolos ke babak Nasional. Tidak menutup kemungkinan setiap tim pasti berambisi mengalahkan tim berjuluk Waleman The Blues ini, pasalnya tim yang diarsiteki merupakan juara bertahan di kompetisi Piala Pertiwi.

“Zona nasional pasti lebih berat lagi, tensinya pasti lebih tinggi dan susah. Dan sebagai juara bertahan pasti setiap tim mau mengalahkan kita, dan tentu siapapun tim yang lolos di babak Nasional pasti yang terbaik,” jelasnya.

“Ada beberapa tim yang di piala Pertiwi Cup 2022 menjadi lawan yang berat kami yakni Arema dan Babel dan sekarang ini ada Persis Solo,” tambahnya.

Sementara itu, Pelatih Persemi Mimika Albert Korano mengakui jika lawannya Toli FC lebih unggul secara kemampuan tim. Namun ia mengapresiasi pemain bisa tampil maksimal, tentunya banyak kekurangan yang dibenahi.

“Kami harap di dua laga sisa bisa membenahi kelemahan dan kekurangan agar meraih hasil positif. Memang kita akui bahwa lawan Toli FC tidak mudah dan masih diatas kita,” pungkasnya.

 

penulis : Vidi

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI