Gunakan Sistem Noken, 4 TPS di Nabire Terpaksa PSU

Ketua KPU Kabupaten Nabire, Sarlota Nelcy Wartanoy (Foto: Christian Degei/seputarpapua)
Ketua KPU Kabupaten Nabire, Sarlota Nelcy Wartanoy (Foto: Christian Degei/seputarpapua)

NABIRE | 4 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kabupaten Nabire, Papua Tengah bakal menggelar Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilu 2024 pada 24 Februari dikarenakan menggunakan sistem Noken.

Selain 4 TPS, 2 TPS juga akan digelar PSU dikarenakan telah melakukan pencoblosan sebelum waktunya, dan 1 TPS tidak dilakukan tahapan pemungutan dan penghitungan suara.

Ketua KPU Nabire Sarlota Nelcy Wartanoy mengatakan, 7 TPS yang digelar PSU berdasarkan rekomendasi Bawaslu.

4 TPS di Distrik Yaro, Kampung Jaya Mukti, yakni TPS 1, 2, 3 dan 4 petugas Bawaslu menemukan adanya sistem ikat atau Noken untuk surat suara DPRD kabupaten oleh sekelompok masyarakat sebelum melakukan pencoblosan, sehingga sesuai aturan lokus ini dinyatakan tidak resmi dan harus PSU.

Sementara di Distrik Nabire, TPS 17 Kelurahan Karang Mulia dan TPS 2 Kelurahan Morgo petugas Bawaslu menemukan oknum KPPS membagi dan mencoblos surat suara DPR provinsi dan DPRD kabupaten sehingga masyarakat atau pemilih tidak mendapatkan kesempatan menggunakan hak suaranya.

Sedangkan, di TPS 3 Kampung Biha, Distrik Makimi petugas KPPS tidak melakukan tahapan sesuai ketentuan Undang-Undang Pemilu maupun PKPU nomor 25 tahun 2023.

“Sesuai dengan rekomendasi dari Bawaslu untuk Kabupaten Nabire, ada 7 TPS yang akan melakukan PSU pada 24 Februari 2024,” kata Sarlota kepada awak media saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (21/2/2024).

Sarlota mengaku, pihaknya sudah menyurati KPU Provinsi Papua Tengah dan KPU RI terkait kelengkapan logistik Surat Suara untuk PSU di 7 TPS tersebut.

Ia berharap kepada para ketua TPS, PPS, dan KPPS di 7 TPS yang akan melaksanakan PSU untuk kerja lebih ekstra agar tidak terjadi PSU plus karena temuan pelanggaran Pemilu.

Untuk diketahui, KPU Nabire bersinergi bersama Bawaslu Nabire menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) di Halaman Kantor KPU Nabire, Rabu (21/2/2024) bagi peserta PPS dan KPPS di 7 TPS yang akan melaksanakan PSU.

penulis : Christian Degei
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan