Hujan Tak Surutkan Semangat Personel Polsek Kuala Kencana Berbagi Takjil

Kapolsek Kuala Kencana, Iptu Stefanus Yimsi beserta istri saat membagikan takjil kepada salah satu masyarakat yang melintasi menggunakan sepeda motor. (Foto: Arifin Lolialang/Seputarpapua)

TIMIKA | Personel Polsek Kuala Kencana berbagi Takjil kepada masyarakat yang melintasi simpang empat Kuala Kencana, Jalan Agimuga, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Rabu (3/4/2024).

Meskipun diguyur hujan, tidak menyurutkan semangat dari Kapolsek Iptu Stefanus Yimsi berserta jajaran dan ibu-ibu Bhayangkari untuk berbagi Takjil dalam momentum Bulan Ramadan 1445 H.

Tak hanya berbagi Takjil, kegiatan tersebut juga dirangkai dengan berbuka puasa bersama jajarannya di halaman Kantor Polsek.

Kapolsek Kuala Kencana, Iptu Stefanus Yimsi mengatakan, ini merupakan suatu tradisi yang dilakukan setiap bulan puasa dan menjadi ajang silaturahmi jajaran Polsek Kuala Kencana.

“Mari kita biasakan tradisi ini terus berjalan bukan hanya dalam bulan puas, kalau biasa nanti juga pada natal,” katanya.

Ia berharap, ini menjadi contoh untuk semuanya bukan hanya umat muslim yang menjalankan ibadah puasa, namun juga kepada yang tidak menjalankannya.

Menurut Kapolsek, kegiatan ini bertujuan agar personelnya dapat memberikan berkat atau rejeki kepada orang lain di bulan yang penuh berkah ini.

“Kami juga menggelar buka puasa bersama dengan semua keluarga besar Polsek Kuala Kencana,” ucapnya

Ia berharap, para personel yang menjalankan puasa dapat dijaga dengan baik, meskipun disela kesibukan sebagai anggota Polri.

 

penulis : Arifin Lolialang
editor : Aditra

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan