Persipura Jayapura Sukses Kandaskan Persipal

Prescon Persipura Jayapura
Sesi prescon usai laga Persipura Jayapura versus Persipal Babel United. (Foto: Vidi/Seputarpapua)

JAYAPURA | Persipura Jayapura berhasil mewujudkan kemenangan perdana mereka depan pendukung sendiri di markas Stadion Mandala, Kota Jayapura, Papua melawan Persipal Babel United dengan skor akhir 3-1, pada Kamis, 28 September 2023.

Gol pembuka kemenangan tim berjuluk mutiara hitam ini dicetak oleh striker asing Enzo Celestine di menit ke-34. Disusul gol kedua, Marinus Wanewar di menit ke-45 babak pertama.

Memasuki babak kedua, kubu lawan memasukkan gol dari pemain pengganti Persipal Afandi di menit ke-57.

Kedua tim berupaya ingin memenangkan laga, namun Persipura Jayapura tampil fight dengan memberikan sejumlah peluang, alhasil menit ke-88, lagi-lagi Enzo Celestine sukses menambah gol hingga menutup laga untuk kemenangan Persipura.

Pelatih kepala Persipura Jayapura, Tony Ho mengatakan, hasil kemenangan ini memang di targetkan para pemain. Pasalnya, tiga poin sangat penting untuk memberikan motivasi dan semangat pemain untuk kemajuan tim sendiri.

“Kita bisa tampil menuntaskan pekerjaan dengan baik pada laga ini. Dan tentu terima kasih banyak kepada manajemen, supporter yang telah mendukung kita. Karena tanpa mereka kita tidak bisa berbuat banyak juga,” kata Tony Ho usai laga.

Dia memberikan apresiasi kepada pemain karena bisa wujudkan tiga poin penting ini, meski ada sejumlah kendala yang dihadapi baik persiapan yang singkat maupun dilanda cedera.

“Dari awal saya sudah bicara kepada pemain bahwa tim yang datang ini adalah tim bagus. Saya katakan kalau pemain ingin menang, tidak ada jalan lain harus kerja keras dan puji Tuhan dibuktikan oleh pemain. Hasil ini adalah kerja keras pemain, saya hanya mengantar mereka ke lapangan. Saya apresiasi seluruh pemain saya,” tuturnya.

Sementara wakili pemain Gunansar Mandowen bersyukur atas kemenangan tiga poin ini.

“Saya mewakili rekan-rekan bersyukur atas kemenangan ini, semua ini hasil dari kehendak Tuhan semoga hasil pertandingan ini menjadi motivasi dan bisa dipertahankan untuk laga ke depannya,” tandasnya.

 

penulis : Vidi
editor : Saldi Hermanto

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan